Liputan6.com, London - Hasil buruk kembali diraih Chelsea dalam lanjutan Liga Premier Inggris. The Blues kalah 1-3 dari Liverpool di Stamford Bridge, 31 Oktober 2015. Ini merupakan kekalahan keenam Chelsea dari 11 laga Liga Premier Inggris. Hasil ini membuat posisi Manajer Jose Mourinho kian genting.
Rumor yang beredar, laga kontra Dynamo Kiev dalam lanjutan penyisihan Grup G Liga Champions, Kamis (4/11/2015) dinihari WIB dan melawan Stoke City di Liga Premier Inggris pada akhir pekan ini merupakan partai penghakiman bagi Mourinho. Jika gagal, maka manajemen akan langsung mendepak manajer asal Portugal itu.
Uniknya, Mourinho tidak membebani para pemainnya dengan target kemenangan saat menghadapi Kiev di Stamford Bridge. Namun, mantan pelatih Real Madrid itu berani menjamin klub milik Roman Abramovich itu akan lolos ke-16 besar sebagai juara Grup G. Chelsea saat ini masih menempati peringkat tiga dengan poin 4 dari 3 pertandingan.
"Saya yakin sepenuhnya kami akan melaju. Saya pikir Chelsea akan menjadi juara grup. Lawan Kiev kami tidak boleh kalah, tak juga harus menang. Jika imbang dan memenangkan dua partai sisa, maka kami juga sudah lolos," ujar Mourinho.
Sementara itu, Kiev datang dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka berbekal hasil positif di liga domestik. Akhir pekan kemarin, skuat asuhan Sergei Rebrov itu meraih kemenangan 2-0 atas Metalist Kharkiv.
Namun sebelum pertandingan, Rebrov berpesan agar pemainnya jangan sekali-sekali menganggap remeh Chelsea walau wakil Inggris itu dalam situasi buruk. "Kami tidak boleh memikirkan apa yang sedang dialami Chelsea sekarang. Kiev harus fokus. Kami berharap mereka bisa tampil bagus di Liga Primer, tapi bukan pada laga besok," ucap Rebrov.
Sejumlah pemain dipastikan tidak bisa ambil bagian dalam pertandingan malam nanti. Dari Chelsea, bomber Radamel Falcao masih berkutat dengan cedera otot. Kiper Thibaut Cortouis juga belum pulih. Sedangkan bek kanan Branislav Ivanovic dan winger Pedro Rodriguez sudah mengikuti latihan rutin setelah sempat masuk kamar perawatan. Kemungkinan mereka sudah bisa kembali bermain.
Chelsea Vs Dynamo Kiev: Kesempatan Terakhir Mourinho?
The Special One di ujung tanduk.
diperbarui 05 Nov 2015, 00:07 WIBDiterbitkan 05 Nov 2015, 00:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BPBD DKI Catat Ada 25 Kelurahan di Jakarta Berpotensi Terendam Banjir saat Pencoblosan
Cara Membuat Telur Pindang Batik yang Cantik dan Lezat di Rumah
Maruarar Sirait Dilaporkan ke Bawaslu Terkait Dugaan Pernyataan SARA, Ini yang Dikatakan
Diskon Pilkada 2024, Naik LRT Jabodebek Paling Mahal Rp 10.000
Cara Bikin Nasi Uduk di Magic Com: Panduan Lengkap untuk Hasil Lezat
Tim Pemenangan Paslon Atang-Annida Kerahkan Saksi Berlapis di TPS Kota Bogor untuk Cegah Kecurangan
OPINI: Inovasi AI Harus Melibatkan Prinsip Etika, Transparansi, hingga Tata Kelola yang Baik
Hati-Hati.. Begini Cara Mengusap Kepala yang Benar agar Wudhu Sah
D'Masiv Janji Tampil Spesial di Malam Tahun Baru 2025, Lagunya Tak Akan Sama dengan Show Regular
OTT Gubernur Bengkulu, Politikus Golkar: KPK Jangan Jadi Alat Politik Jelang Pilkada
Hizbullah Luncurkan Roket dan Rudal ke Israel, Begini Kondisi Kota Tel Aviv
Profil dan Sederet Fakta Menarik Chae Soo Bin, Aktris Korea Selatan yang Sedang Naik Daun