Singapore Open: Percaya Diri, Tontowi / Liliyana ke Semifinal

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menang atas Chris Adcock/Gabrielle Adcock di perempat final Singapore Open Super Series 2016.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 15 Apr 2016, 21:28 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2016, 21:28 WIB
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir
Ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir meraih gelar perdana di 2016 usai menjuarai Malaysia Open Super Series Premier 2016. (Liputan6.com/Humas PP PBSI)

Liputan6.com, Singapore - Juara di Malaysia Open Super Series Premier 2016 pada pekan lalu membuat Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir tampil lebih percaya diri di Singapore Open Super Series. Tontowi/Liliyana tampil solid ketika menghadapi pasangan suami istri asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, pada babak perempat final. Juara All England tiga kali itu menang 21-15 dan 21-15.

Baca Juga

  • Presiden Jokowi: Persoalan Sepak Bola Nasional Segera Berakhir
  • Jadwal Lengkap Semifinal Liga Champions 2016
  • OCA Puji Persiapan Indonesia Sambut Asian Games 2018

"Pekan lalu kami baru menang dari mereka dan inilah modal kami. Walau poin kejar mengejar, kami konsisten dan mengatur permainan. Dari awal mereka masuk ke pola kami, dan kami langsung in sehingga mereka tidak bisa berkembang," kata Liliyana usai pertandingan di Singapore Indoor Stadium, Jumat malam WIB (15/4/2016).

"Lawan bermain normal dan stabil. Tapi kami lebih tenang menghadapi situasi. Walau mereka sempat menyamakan kedudukan 14-14, kami tidak panik, fokus dapat satu demi satu," Tontowi menambahkan.

"Memang gelar di Malaysia Open sangat memengaruhi kepercayaan diri kami. Setahun kemarin kami kurang ada hasilnya, sekarang kami bisa menggebrak di kejuaraan super series premier. Ini adalah satu modal yang penting buat kami, mudah-mudahan kami tetap konsisten, jangan puas dan selalu haus akan gelar," beber Liliyana.

Sayang, langkah Tontowi/Liliyana tidak diikuti Praveen Jordan/Debby Susanto. Pasangan juara All England 2016 itu menyerah di tangah Xu Chen/Ma Jin asal Tiongkok dengan skor 17-21 dan 18-21.

Tontowi/Liliyana menjadi wakil kedua Indonesia lolos ke semifinal. Sebelumnya, ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari sudah lebih dulu lolos ke semifinal.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya