Liputan6.com, Jakarta- Persipura Jayapura bakal menjamu Semen Padang di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (17/9/16) dalam lanjutan pekan ke-20 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo. Tuan rumah berhasrat meneruskan tuah Alfredo Vera yang belum pernah kalah.
Bertindak sebagai tuan rumah, Mutiara Hitam di atas kertas memang diunggulkan. Bukan hanya bakal didukung oleh suporternya, Persipura juga punya kans besar menang berkat tangan dingin Vera.
Baca Juga
Bersama Pelatih Alfredo Vera, Persipura belum pernah lagi merasakan kekalahan. Tercatat, sejak ditunjuk pada 2 Agustus 2016, pelatih asal Argentina tersebut sudah menangani enam laga Mutiara Hitam.
Hasilnya impresif, Mutiara Hitam sukses meraih empat kemenangan, dan dua hasil imbang. Apalagi, Vera belum pernah melihat Persipura kebobolan di markasnya sendiri meski sudah menanganinya dalam dua laga kandang.
Melawan Semen Padang, Persipura tentu ingin meneruskan tuah dari sang pelatih. Apalagi, tamunya itu masih sulit untuk meraih kemenangan dalam partai tandangnya.
Tentu tekanan pastinya tengah menaungi anak asuh Nilmaizar tersebut. Hal ini ditambah, lawatannya kali ini tak akan diperkuat oleh top skorernya, Marcel Sacramento yang harus menepi karena skorsing.
Kendati begitu, bukan hal yang tepat bila Persipura meremehkan Semen Padang. Sebab, Kabau Sirah pun pernah sukses mencuri poin di Mandala.
Hal ini terjadi pada Indonesia Super League 2011 lalu. Kala itu padahal Persipura unggul lebih dahulu lewat gol Ian Kabes menit ke-57. Tetapi, Vendry Mofu sukses menyamakan kedudukan lewat golnya empat menit jelang laga bubaran.
Fakta Pertandingan
- Bersama Vera, Persipura cukup agresif. Mereka baru sekali gagal mencetak gol dalam enam laga, yakni kala melawan PSM Makassar 28 Agustus lalu.
- Mutiara Hitam juga belum pernah kebobolan di markasnya kala ditangani Vera. Selain itu, dalam enam laga, hanya ada dua pemain yang sukses menjebol gawang Yoo Jae Hoon, yakni Thiago Furtuoso dan Ramdani Lestaluhu.
- Sejak pertama kali bertemu pada Divisi Utama 2004, Semen Padang tak pernah merasakan kemenangan di Stadion Mandala. Mereka kalah dua kali dan sekali imbang kala bertandang ke markas Persipura itu.
- Semen Padang sendiri belum bisa meraih poin penuh di kandang lawan. Dalam 10 kesempatan, anak asuh Nilmaizar ini menelan tujuh kekalahan, dan tiga hasil imbang.
- Hanya Persib Bandung yang sejauh ini bisa mencuri poin penuh di Mandala. Mereka sukses menang 2-0 atas Persipura pada 21 Juli 2016 lalu.
Head to Head Persipura vs Semen Padang :
14/05/16 Semen Padang 2 – 0 Persipura
17/11/15 Semen Padang 2 – 2 Persipura
25/10/14 Persipura 1 – 0 Semen Padang
08/10/14 Semen Padang 1 – 0 Persipura
26/09/10 Semen Padang 1 - 1 Persipura
Lima Pertandingan Terakhir Persipura Jayapura:
10/09/16 Persija 1 – 1 Persipura
03/09/16 Bali United 0 – 1 Persipura
28/08/16 PSM 0 – 0 Persipura
20/08/16 Persipura 3 – 0 Persegres Gresik
14/08/16 Persipura 1 – 0 Mitra Kukar
5 Pertandingan Terakhir Semen Padang :
09/09/16 PSM 3 – 2 Semen Padang
03/09/16 Semen Padang 0 – 0 Persija
28/08/16 Persegres Gresik 1 – 1 Semen Padang
22/08/16 Mitra Kukar 2 – 0 Semen Padang
12/08/16 Semen Padang 2 – 1 Bhayangkara FC
Prakiraan Susunan Pemain
Persipura: Yoo Jae Hoon; Yustinus Pae, Ruben Karel Sanadi, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe, Ian Louis Kabes, Ricardo, Imanuel Wanggai, Greg Nwokolo, Boaz Solossa, Edward Wilson Junior
Semen Padang: Jandia Eka Putra; Satrio Syam, Cassio Fransisco, Hamdi Ramdhan, Hengki Ardiles; Lee Kil Hoon, Vendry Mofu, Muamer Svraka, Irsyad Maulana; Muhammad Nur Iskandar, Rico Simanjuntak
(I. Eka Setiawan)