Lawan Perseru, Sriwijaya FC Krisis Kiper

Dipanggilnya Teja Paku Alam memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2016, membuat Sriwijaya FC tinggal diperkuat satu kiper.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 17 Nov 2016, 15:00 WIB
Diterbitkan 17 Nov 2016, 15:00 WIB

Liputan6.com, Palembang - Sriwijaya FC dilanda krisis kiper setelah Teja Paku Alam harus memperkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2016. Teja dipilih pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl untuk menggantikan kiper Dian Agus Prasetyo yang cedera.

Sementara itu, Yogi Triana yang menjadi pelatih Teja tengah sakit demam. Dengan demikian, Sriwijaya hanya diperkuat satu kiper, yakni Tri Hamdani Goentoro saat menghadapi Perseru Serui dalam lanjutan Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo pada 20 November mendatang.

"Kondisi ini jelas menyulitkan tim, apalagi saat ini berada di peringkat lima klasemen sementara. Tapi mau bagaimana, harus tetap optimistis dengan kekuatan yang ada," kata Widodo di Palembang, Kamis (17/11/2016), seperti dinukil dari Antara.

Tak hanya soal kiper, tim berjuluk Laskas Wong Kito itu juga dihadapkan dengan masalah absennya striker Alberto Goncalves dan bek Ahmad Jufrianto yang terkena hukuman akumulasi kartu kuning. Sebagai gantinya, Widodo bakal memainkan Risky Dwi Ramadana untuk menggantikan Goncalves. Sementara posisi yang ditinggalkan Jufrianto ditempai Mariando.

"Target setidaknya tim meraih angka di Papua. Walau berat, tim tidak akan menyerah," ucap Widodo.

Saat ini, Sriwijaya FC berada di peringkat kelima klasemen sementara dengan raihan 45 angka. Sementara Perseru di posisi 11 dengan poin 39.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya