Betah di MU, Ibrahimovic bakal Tolak Tawaran Rp2 Triliun

Zlatan Ibrahimovic tampaknya masih betah berkostum Manchester United.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 18 Des 2016, 09:30 WIB
Diterbitkan 18 Des 2016, 09:30 WIB

Liputan6.com, Manchester - Zlatan Ibrahimovic tampaknya masih betah berkostum Manchester United. Striker asal Swedia itu dikabarkan bakal menolak tawaran fantastis dari Tiongkok.

Ibrahimovic disebut akan menolak tawaran 120 juta pound sterling atau Rp2, 10 triliun dari pemerintah Tiongkok. Pemerintah Tiongkok ingin memboyong Ibra dan menaruhnya di salah satu klub Liga Super Tiongkok.

Klub-klub Liga Super Tiongkok memang  sudah memulai ekspansinya ke liga-liga top Eropa sejak dua musim lalu. Mereka sudah berhasil menggaet Ezequeil Lavezzi, Jackson Martinez, dan pelatih Manuel Pellegrini.

Namun hal itu sepertinya belum cukup. Mereka masih ingin memboyong Ibrahimovic lantaran menganggap ia bisa menaikkan pamor Liga Super Tiongkok.

Ibrahimovic sendiri datang ke MU di awal musim 2016/17. Mantan striker Paris Saint Germain ini langsung tampil sebagai andalan MU di lini depan.

Dari 16 kali tampil, Ibra sukses membukukan 11 gol. Inilah yang membuat MU kepincut untuk memperpanjang kontrak satu musim miliknya. MU tak peduli meski Ibra telah berusia 35 tahun.

Ibra sebetulnya pernah ditawari gaji 56 juta pound sterling per tahun oleh pemerintah Tiongkok. Namun Ibra akhirnya memilih gabung ke MU.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya