Juventus Siapkan Bek Asal Bosnia sebagai Pengganti Evra

Evra sendiri kabarnya masih bingung apakah akan bertahan di Juventus atau pindah ke Valencia.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Jan 2017, 14:20 WIB
Diterbitkan 10 Jan 2017, 14:20 WIB
Sead Kolasinac
Sead Kolasinac (Bundesliga.com)

Liputan6.com, Turin - Bek kiri Schalke 04, Sead Kolasinac, dikabarkan telah menerima tawaran raksasa Liga Italia, Juventus. Namun, pemain asal Bosnia itu baru akan bergabung ke Juventus Stadium jika Patrice Evra jadi hengkang.

Seperti diketahui, Kolasinac merupakan target buruan utama Juventus dalam beberapa hari terakhir. Kontraknya bersama Schalke akan berakhir musim ini.

Menurut laporan Sky, Kolasinac telah sepakat untuk pindah ke Turin ketika kontraknya berakhir. Namun, belum diketahui kapan pastinya ia akan bergabung karena Evra juga belum pasti akan hengkang.

Jika Evra pergi, Nyonya Tua akan mengajukan penawaran ke Schalke sekitar 3-4 juta euro untuk mengikat Kolasinac bulan ini.

Bagi Schalke, menjual Kolasinac ke Juventus sesegera mungkin adalah opsi yang lebih menguntungkan mengingat sang pemain akan berstatus bebas transfer di akhir musim nanti. Di lain pihak, Kolasinac sendiri enggan memperpanjang kontraknya dengan Schalke.

Evra Bingung

Sementara itu, Evra sendiri masih bingung dengan masa depannya. Dia masih belum memutuskan apakah akan tetap bertahan di Juventus atau pindah ke Valencia.
Patrice Evra (AFP/Gabriel Bouys)
"Terlalu dini sebenarnya membicarakan masa depan Evra. Tapi tidak dipungkiri Evra bingung sekarang. Dia belum memutuskan soal itu," ujar agen Evra, Federico Pastorello, kepada JuveNews.

Valencia sendiri menyatakan tidak akan menyerah untuk mendatangkan Evra, meskipun Direktur Olahraga, Jesus Garcia Pitarch, telah mengundurkan diri.

(Abul Muamar)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya