Indra Sjafri Tegaskan Tak Ada Pemain Titipan di Timnas U-19

Timnas U-19 asuhan Indra Sjafri akan tampil di Piala AFF 2017 di Myanmar pada September nanti.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 08 Mar 2017, 23:00 WIB
Diterbitkan 08 Mar 2017, 23:00 WIB
Indra-Sjafri-Seleksi-Pemain-SSB-Jakarta
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri (Foto: Helmi Fithriansyah/Liputan6.com)

Liputan6.com, Pekanbaru - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, memastikan tidak ada intervensi dalam seleksi calon punggawa Garuda Muda yang saat ini tengah dilakukan di sejumlah daerah.

Indra Sjafri kembali mengunjungi Kota Pekanbaru setelah sebelumnya berkunjung ke ibu kota Provinsi Riau tersebut pada akhir Februari 2017 lalu. "Kalau bagus saya pastikan pasti terpilih, tidak ada intervensi atau titipan," kata Indra Sjafri di Pekanbaru, Rabu (8/3/2017), seperti dilansir Antara.

Kali ini, pria kelahiran Sumatera Barat itu melakukan seleksi regional Sumatera yang diikuti oleh 33 pesepak bola belia dari lima Provinsi. Mereka berasal dari Provinsi Riau, Sumatera Utara, Aceh, Kepulauan Riau dan Sumatera Barat.

Indra mengatakan seluruh pemain yang mengikuti seleksi kali ini merupakan pilihan dari seleksi tahap pertama yang ia lakukan di masing-masing provinsi. Ia memastikan tidak ada intervensi, dan semua yang mengikuti seleksi regional Sumatera ini merupakan pemain pilihan dari masing-masing provinsi.

Seleksi regional dilakukan selama dua hari pada Rabu dan Kamis besok. Indra Sjafri mengatakan hari ini ada dua tahapan seleksi yakni psikotes, kesehatan serta internal game.

Belum Bersedia Ungkap Nama-Nama

Dari seleksi yang dilakukan di hari pertama ini, Indra Sjafri belum bersedia mengungkapkan nama-nama yang akan lolos untuk seleksi tahap selanjutnya.

Namun, dia mengatakan secara umum kualitas pemain dari Riau cukup unggul dari daerah lain. Hal itu dibuktikan dari jumlah pemain Riau yang lebih banyak, mencapai 13 orang dari 33 pemain provinsi lainnya.

Disinggung soal kuota pemain yang diambil dari masing-masing daerah, pelatih yang pernah membawa Indonesia juara AFF U-19 ini mengatakan dirinya tidak menetapkan batasan atau kuota tertentu. "Memangnya haji pakai kuota," ujarnya berseloroh.

Timnas U-19 sendiri akan membawa nama Indonesia di Piala AFF di Myanmar pada September 2017, kualifikasi-putaran final Piala Asia tahun 2018 dan diharapkan bisa menembus Piala Dunia U-20 tahun 2019.

Terdapat 13 pemain sepakbola muda Riau yang lolos untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-19. Mereka adalah Syarifudin Hidayatullah, Alan Sabilah, Wahyu Ramadhan, Ilham Syafri Noer, Ali Muhammad Ichsan, M. Rofiul Mukminin, Faizan, Rahma Niko, Firman Nurhakim, Roberto Rigyaldo Fautnine, Ghulam Fatkur Rahman, Ahmad Haikal, dan M Syahrul Reza. Mereka semua merupakan pilihan Indra Sjafri pada seleksi akhir Februari 2017 lalu.

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya