MU Dapat Kabar Buruk Jelang Derby Manchester

Pogba diduga mengalami kelelahan saat MU menyingkirkan Anderlecht

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 24 Apr 2017, 12:20 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2017, 12:20 WIB
Wayne Rooney
Striker Manchester United (MU) Wayne Rooney merayakan golnya ke gawang Burnley dalam lanjutan Liga Inggris di Turf Moor, Minggu (23/4/2017) malam WIB. MU sementara unggul 2-0 di babak pertama. (Martin Rickett/PA via AP)

Liputan6.com, Manchester - Duel menarik bakal tersaji di Liga Inggris pertengahan pekan ini. Dua tim satu kota, Manchester United (MU) dan Manchester City akan bertemu di Stadion Etihad, Kamis (27/4/2017).  

Pertarungan, yang disebut Derby Manchester ini, akan berpengaruh kepada posisi masing-masing tim di klasemen sementara. City kini berada di urutan keempat, dan MU ada di bawahnya di posisi lima. Perolehan poin mereka sangat tipis, yakni satu poin.    

Jelang pertandingan bergengsi tersebut, manajer MU, Jose Mourinho, mengisyaratkan bahwa gelandang andalannya Paul Pogba kemungkinan akan absen pada duel akbar tersebut.

Pogba diragukan tampil karena masalah fisiknya. Dia diduga mengalami kelelahan karena bermain selama 120 menit saat MU menyingkirkan Anderlecht di Liga Europa pekan lalu.

"Saya tidak tahu," kata Mourinho dalam konferensi pers seusai pertandingan melawan Burnley, Minggu lalu. "Saya tidak tahu apakah dia cedera atau jika hanya mengalami akumulasi kelelahan di bagian otot, saya belum tahu," tambah Mourinho.

"Namun jika dia tidak bisa bermain pada Kamis, maka dia tentu tidak akan bermain. Kami memainkan (pemain) yang lain," kata Mourinho.

MU memang berambisi mengusung kemenangan saat bertandang ke Stadion Etihad. Ini guna mengamankan tiga poin agar bisa naik ke posisi empat klasemen Liga Inggris, atau zona Liga Champions.

Namun hal itu tidak akan mudah bagi MU yang juga sudah kehilangan Zlatan Ibrahimovic dan Marcos Rojo karena cedera.

Masa Depan Ibrahimovic

20170421-MU ke Semifinal Liga Europa-AFP
Pemain Manchester United merayakan gol pertama Henrikh Mkhitaryan (kanan) pada leg kedua babak perempat final Liga Europa yang berlangsung di Old Trafford, Jumat (21/4). MU lolos ke semifinal Liga Europa usai menang 2-1 atas Anderlecht. (OLI SCARFF / AFP)


Diagnosis medis menyatakan Ibrahimovic absen hingga akhir 2016/2017. Namun, penyerang asal Swedia tersebut berpotensi terkapar lebih lama.

Menurut sumber ESPN, Ibrahimovic baru bisa kembali merumput Januari 2018. "Kami dalam masalah. Selain pemain belakang, sekarang Zlatan turut menghilang," tutur Mourinho dilansir Manchester Evening News.

Kemungkinan tersebut membuat The Red Devils mempertimbangkan semua opsi. Mereka tidak akan mau mengikat pemain yang cuma bermain setengah musim. Apalagi Ibrahimovic merupakan pemain dengan gaji tertinggi kedua di Old Trafford, di bawah Paul Pogba.

Cedera Ibrahimovic membuat masa depannya di MU dalam tanda tanya. Kontraknya yang habis akhir musim ini berpotensi tidak diperpanjang juara Inggris 20 kali tersebut.
Tidak hanya itu, MU juga hampir pasti merekrut penyerang anyar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya