Malaga Tidak Akan Main Mata dengan Real Madrid

Malaga akan menjadi lawan terakhir Real Madrid di Liga Spanyol musim 2016-17.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 15 Mei 2017, 21:10 WIB
Diterbitkan 15 Mei 2017, 21:10 WIB
Real Madrid
Real Madrid akan menghadapi Malaga pada laga pamungkas Liga Spanyol musim 2016-17. Laga ini akan digelar 22 Mei 2017 di kandang Malaga. (AFP/Cesar Manso)

Liputan6.com, Malaga - Real Madrid terus menjaga peluang meraih gelar juga Liga Spanyol musim 2016-17. Los Blancos kini mengantongi 87 poin, sama seperti yang dimiliki Barcelona selaku pemuncak klasemen.

Namun, Real Madrid masih menyisakan dua pertandingan. Sementara Barcelona tinggal satu laga. Kedua laga itu melawan Celta Vigo dan Malaga. Sedangkan Barcelona ditantang Eibar.

Real Madrid akan menghadapi Celta Vigo di Estadio de Balaidos, Kamis (18/5/2017) dinihari WIB. Jika menang, tim racikan Zinedine Zidane ini akan menyalip Barcelona di puncak klasemen dengan keunggulan tiga poin.

Selanjutnya, Los Blancos bertemu Malaga pada laga kandang di Estadio La Rosaleda, 22 Mei mendatang. Madrid hanya butuh hasil imbang melawan Malaga untuk meraih gelar juara.

Namun, jika berharap hasil imbang, hal itu bisa menjadi bumerang bagi Madrid. Sebab, Malaga yang bermain di depan publik sendiri tentu menargetkan kemenangan.

"Tugas kami adalah mempertahankan jersey Malaga, ini adalah keharusan untuk meraih tiga poin karena kami telah membuang begitu banyak," tanda pelatih Malaga, Michel, seperti dilansir Football Espana, Senin (15/5/2017).

Pada pertemuan pertama musim ini di Santiago Bernabeu, 21 Januari 2017, Real Madrid harus susah payah mengalahkan Malaga dengan skor 2-1. Saat itu, dua gol Los Blancos dicetak Sergio Ramos. Sementara gol Malaga dicetak Juan Anor.

Jago Kandang

Secara peringkat, Real Madrid memang unggul jauh dari Celta Vigo dan Malaga. Los Blancos hingga pekan ke-37 masih di peringkat dua klasemen. Sedangkan Celta Vigo di peringkat 13 dan Malaga dua tingkat di atasnya.

Tetapi, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan harus mewaspadai Celta dan Malaga. Sebab, kedua tim ini tak mudah untuk dikalahkan saat bermain di kandang.

Barcelona, misalnya. Saat menghadapi Celta di laga tandang, Lionel Messi cs kalah 3-4. Sementara saat melawan Malaga, pasukan Luis Enrique itu menyerah 0-2.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya