Liputan6.com, Milan- Peluang Inter Milan mendapatkan penyerang muda Pantai Gading Yann Karamoh semakin besar. Pemain Caen itu sangat tertarik bergabung bersama La Beneamata.
Baca Juga
Pemuda 19 tahun itu mencuri perhatian klub raksasa Eropa setelah tampil gemilang di Ligue 1 musim lalu. Karamoh mencetak lima gol dan empat assists musim lalu.
Advertisement
Selain Inter, dua klub Liga Inggris, Arsenal dan Manchester City juga berminat kepada Karamoh. Namun menurut Sky Sports Italia, Karamoh akan menolak City dan Arsenal karena hanya ingin pindah ke Inter Milan.
Karamoh terkesan dengan proyek yang disiapkan Inter setelah bertemu dengan petinggi La Beneamata beberapa bulan lalu.
Harga jual Karamoh cukup murah. Caen kabarnya akan bersedia melepas Karamoh jika mendapat tawaran sebesar 10 juta euro. Pasalnya kontrak Karamoh akan habis Juni 2018.
Dengan keinginan Karamoh bergabung dengan Inter Milan, klub milik Suning Grup tersebut percaya diri bisa mendapatkan potongan harga. Inter berharap bisa mendapatakn Karamoh senilai lima juta euro saja.
Saksikan video menarik berikut ini: