Jakarta San Antonio Spurs harus mengawali musim reguler NBA 2017/2018 tanpa pemain pemain andalannya Kawhi Leonard. Pelatih Spurs Gregg Popovich memastikan Leonard belum siap bermain pada laga pembuka musim reguler melawan Minnesota Timberwolves di AT&T Center, San Antonio, Rabu (18/10/2017).
Baca Juga
Advertisement
"Dia (Leonard) tak akan bermain (kontra Timberwolves)," kata Popovich kepada San Antonio Express-News di Houston jelang laga terakhir Spurs pada pramusim kontra tuan rumah Houston Rockets, Jumat (13/10/2017) atau Sabtu (14/10/2017) WIB.
Leonard sedang menderita cedera otot kuadrisep kaki kiri. Cedera itu memaksa Leonard absen sepanjang pemusatan latihan dan pramusim.
"Dia masih menjalani rehabilitasi. Dia baru akan bermain jika merasa sudah siap," ujar Popovich seperti dikutip dari situs resmi NBA.
Tanpa Leonard, Spurs mencatat tiga kemenangan dari lima laga pramusim. Pada dua musim reguler terakhir, Spurs mencatat rekor 14-4 saat Leonard tak bermain.
Popovich mengatakan tim dokter Spurs masih belum bisa memprediksi kapan Leonard akan kembali bermain. Dia bahkan memberi sinyal Leonard mungkin tak hanya akan absen kontra Timberwolves, tapi juga berpotensi melewati beberapa laga awal musim reguler.