Atletico Wajib Waspadai 3 Bintang Chelsea Ini

Chelsea, membutuhkan kemenangan untuk mengamankan status sebagai pemuncak klasemen

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 05 Des 2017, 06:48 WIB
Diterbitkan 05 Des 2017, 06:48 WIB
Chelsea, Premier League, Liverpool
Chelsea akan menjamu Atletico Madrid di Santiago Bernabeu Stadium, London, Selasa (5/12/2017). (AP/Rui Vieira)

Liputan6.com, London - Chelsea akan menjamu Atletico Madrid di Stamford Bridge, London, Selasa (5/12/2017) atau Rabu dini hari WIB pada babak fase grup C Liga Champions. Ini merupakan laga penting bagi kedua tim.

The Blues, sebutan Chelsea, membutuhkan kemenangan untuk mengamankan status sebagai pemuncak klasemen Grup C. Sedangkan Atletico Madrid membutuhkan tambahan tiga poin untuk lolos ke fase gugur.

Hanya saja, Los Rojiblancos, sebutan Atletico Madrid, harus berharap Qarabag mampu menghancurkan AS Roma di Olimpico Stadium.

Jelang laga nanti, Atletico Madrid wajib mewaspadai tiga pemain Chelsea yang memiliki karakter menyerang. Siapa saja? Simak di halaman selanjutnya.

Eden Hazard

Eden Hazard telah mencetak lima gol plus tiga assist dalam enam laga terakhirnya bersama Chelsea di liga domestik. Pada Liga Champions, dia juga sudah mengemas tiga gol dan dua assist dalam empat kali tampil.

Gelandang Timnas Belgia itu juga pemain paling kreatif Chelsea sepanjang Liga Champions 2017/18. Dia telah menciptakan 18 peluang di kotak penalti lawan.

Hazard juga piawai mendribel bola. Tercatat, dia berhasil mendribel bola sebanyak 18 kali dari 23 percobaan dengan tingkat keberhasilan sebesar 78 persen.

Alvaro Morata

Striker Chelsea, Alvaro Morata punya banyak pengalaman melawan Atletico Madrid. Morata merupakan mantan pemain Real Madrid, rival abadi Atletico.

Morata wajib diwaspadai karena dia merupakan mesin gol Chelsea. Striker berusia 24 tahun itu telah mencetak 12 gol dan menyumbang empat assist dari 25 penampilan di semua kompetisi.

Bila dikalkulasi, Morata melepaskan 3,7 sepakan per pertandingan. Hal ini membuatnya wajib diwaspadai tim besutan Diego Simeone.

Willian

Pergerakan Willian sangat lincah. Winger Chelsea ini bisa dengan mudah membongkar pertahanan lawan. Pemain asal Brasil tersebut selalu menjadi andalan Antonio Conte dalam lima pertandingan Liga Champions musim ini.

Pria berusia 29 tahun itu sudah mencetak dua gol di Liga Champions. Willian juga menciptakan tiga peluang di kotak penalti lawan, satu di antaranya berhasil menjadi gol.

Willian juga sulit dihentikan ketika menggiring bola. Dia hanya gagal dua kali dari 13 kesempatan mendribel bola. Tingkat keberhasilannya dalam hal mendribel bola sebesar 85 persen.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya