Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir Optimistis Raih Medali Emas Asian Games

Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir siap memberikan medali emas Asian Games 2018.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 19 Agu 2018, 17:15 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2018, 17:15 WIB
Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir Sabet Gelar Juara Indonesia Open 2018
Ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir usai melawan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) pada Final Indonesia Open 2018 di Istora GBK, Jakarta, Minggu (8/7). Tontowi/Liliyana unggul 21-17, 21-8. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir optimistis menyumbang medali emas Asian Games 2018. Mereka sedang berada dalam performa tinggi.

Liliyana Natsir sangat termotivasi meraih medali emas. Terlebih lagi, dia bersama Tontowi Ahmad hanya mengoleksi medali perak di Asian Games 2014 dan perunggu Asian Games 2010.

"Di dekat-dekat pertandingan ini kami mempersiapkan stamina, menjaga kesehatan, mental. Main jadi tuan rumah enggak gampang. Ekspektasi masyarakat besar," kata Liliyana.

Selain teknik, keduanya kini tinggal mempersiapkan stamina dan mental. Terlebih, menurut mereka, bertanding di rumah sendiri tak mudah karena beban harapan masyarakat tinggi.

"Perasaan senang dan optimistis bisa menyumbang medali untuk Indonesia di Asian Games 2018," ujar Tontowi dalam konferensi pers Tissot di Jakarta, Minggu.

Bagi keduanya, medali Asian Games 2018 menjadi menjadi salah satu mimpi besar yang belum tercapai. Tahun ini menjadi kesempatan terakhir mereka, mengingat Liliyana yang berencana menggantung raket pada 2018 ini.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Target KONI dan Ambisi PBSI

Sementara itu, Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) mempunyai target yang berbeda dengan Kominte Olahraga Nasional Indonesia (KONI) soal medali emas di Asian Games 2018.

KONI hanya memasang target mendulang satu medali emas dari bulutangkis di Asian Games 2018. Namun, Sekretaris Jenderal PBSI, Achmad Budiharto yakin bisa menyabet dua medali emas.

Keyakinan PBSI mendulang medali emas di Asian Games karena memiliki dua pasang atlet yang berada di ranking 1 BWF. Mereka adalah pasangan ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo.

"Kami targetkan dua emas dari ganda putra dan campuran. Semoga saja bisa jadi tiga, dari beregu. Namun, target KONI itu memang hanya satu," kata Budiharto.

Untuk diketahui, Indonesia merupakan negara kedua terbanyak yang mendulang medali emas Asian Games cabang olahraga bulutangkis. Sejak Asian Games 1962, Indonesia meraih 26 emas.

 

Target Indonesia

Target Asian GamesDi Asian Games 2018, Indonesia menargetkan masuk 10 besar. Kontingen Indonesia ditargetkan meraih medali emas sebanyak 16 hingga 22.

Target itu jadi peningkatan dibandingkan pencapaian di Asian Games 2014, saat Indonesia finis di posisi ke-17 dengan 4 emas, 5 perak, dan 11 perunggu.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya