Mali Bertekad Bawa Persib Kembali Menang

Mali bisa kembali memperkuat Persib setelah menuntaskan sanksi larangan bermain empat laga dari Komdis PSSI.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 27 Okt 2018, 08:15 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2018, 08:15 WIB
Liga 1 Indonesia 2018 : Persib Bandung Vs Persija Jakarta
Bek Persib Bandung, Bojan Malisic, bersitegang dengan kapten Persija Jakarta, Ismed Sofyan, pada laga Liga 1 di Stadion GBLA, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). Persib menang 3-2 atas Persija. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Bandung - Bek Persib Bandung Bojan Malisic dipastikan dapat kembali merumput usai menuntaskan sanksi larangan bermain empat laga dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI. Laga kontra PSM Makassar pada pekan ke-27 menjadi penanda berakhirnya sanksi pemain berdarah Serbia tersebut.

Bek bernomor punggung 4 itu pun mengaku sudah tidak sabar kembali memperkuat Persib pada pekan ke-28. Maung Bandung akan Bali United, Selasa (30/10/2019).

"Ya, sudah cukup lama bagi saya dan saya sudah lapar untuk menang," kata Mali di Bandung, Jumat (26/10/2018), seperti dikutip dari laman Persib.

"Bagi saya, ada target besar di depan mata. Saya sebelumnya tidak pernah menerima sanksi panjang seperti ini hingga empat pertandingan. Tapi, kalian tahu kami tidak bisa berbuat apapun," tambahnya.

Bahagia

Liga 1 2018 : Persib Bandung Vs Arema FC
Bek Persib Bandung, Bojan Malisic, melakukan selebrasi usai membobol gawang Arema FC pada laga Liga 1 di Stadion GBLA, Jawa Barat, Kamis (13/9/2018). Persib menang 2-0 atas Arema FC. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Kembali merumput, ayah dua orang putri ini mengaku sangat bahagia. Apalagi, saat ini dia bertekad untuk membawa kembali kemenangan bagi Maung Bandung.

"Sekarang saya senang untuk kembali ke tim dan senang akan kembali bermain. Kami harus bangkit. pertandingan lalu harus menjadi kekalahan kami yang terakhir di musim ini," tegas pemain dengan khas janggut tebalnya itu.

Jadwal

Selasa, 30 Oktober 2018

Persib Bandung Vs Bali United

Stadion Batakan, Balikpapan - Indosiar - 15.30

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya