Pelatih Persib Ungkap Kondisi Cedera Srdan Lopicic Jelang Lawan Persebaya

Menurut dokter tim Persib, Rafi Ghani, Srdan Lopicic merasakan tidak nyaman pada bagian kaki kanannya karena mengalami hamstring.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 04 Mar 2019, 15:30 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2019, 15:30 WIB
Persib Bandung vs Arema FC
Gelandang Arema, Makan Konate, dikawal gelandang Persib Srdan Lopicic saat kedua tim bentrok di leg pertama 16 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Senin (18/2/2019). (Bola.com/Iwan Setiawan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic mengaku belum mengetahui secara pasti kondisi cedera Srdan Lopicic. Gelandang asal Montenegro itu mengalami cedera saat Persib dikalahkan Tira-Persikabo di laga pertama penyisihan grup A Piala Presiden 2019, Sabtu (2/3/2019) lalu.

"Dia lebih bagus sekarang tapi sedang cek up ke rumah sakit. Hari ini atau besok pagi dia akan cek kondisi kakinya. Dia merasa lebih baik tapi itu bahaya dan tetap harus cek dulu," kata Radovic di Lapangan Sabuga, Senin (4/3/2019).

Sementara itu menurut dokter tim Persib, Rafi Ghani, Lopicic merasakan tidak nyaman pada bagian kaki kanannya karena mengalami cedera hamstring di laga pembuka turnamen yang disiarkan di Indosiar itu.

"Saya pikir bukan cedera yang serius. Sekarang sedang diterapi dengan obat dan fisioterapi. Mudah-mudahan bisa pulih cepat," kata Rafi.

Saat ini, lanjut Rafi, tim medis Persib masih melakukan observasi pada cedera yang dialami mantan pemain Borneo FC tersebut.

"Jadi kalau besok masih ada keluhan, kita lakukan pemeriksaan lanjutan di USG. Tapi sekarang rasa nyerinya sudah mulai berkurang," ucapnya.

Belum Bisa Pastikan

Rafi pun mengaku belum bisa memastikan apakah Lopicic bisa bermain atau tidak melawan Persebaya, Kamis (7/3/2019) mendatang.

Adapun penyebab cedera yang dialami Lopicic bisa jadi dikarenakan faktor kelelahan. "Bisa jadi karena kelelahan saja," katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya