Pelatih Manchester City Menyesal Kehilangan Aguero

Aguero mencetak satu gol dalam laga Manchester City kontra Fulham

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Apr 2019, 13:50 WIB
Diterbitkan 03 Apr 2019, 13:50 WIB
Leicester Vs Manchester City
Striker Manchester City, Sergio Aguero, berebut bola dengan bek Leicester, Christian Fuchs, pada laga Piala Liga di Stadion King Power, Leicester, Selasa (18/12). Leicester kalah adu penalti dari City. (AFP/Lindsey Parnaby)

Liputan6.com, Jakarta Manchester City akan menghadapi Cardiff City, pada laga lanjutan Liga Inggris, Kamis (4/4/2019) dini hari nanti. Pada laga nanti, City kemungkinan kehilangan pemain bintangnya.

Manajer Manchester City, Pep Guardiola memastikan bahwa striker andalannya, Sergio Aguero bakal absen. Pemain asal Argentina ini, tak bisa membela timnya karena cedera.

Aguero mencetak satu gol dalam laga Manchester City kontra Fulham akhir pekan kemarin. Tapi, ia kemudian harus ditarik keluar di menit ke-57.

Seusai laga, Guardiola menyebut bahwa keputusannya menarik keluar Aguero merupakan sebuah bentuk tindakan pencegahan terhadap cedera.

Kepastian Aguero Absen

Top scorer sementara Premier League
1. Sergio Aguero (Manchester City) - 19 Gol (2 Penalti). (AFP/Glyn Kirk)

Namun kini Guardiola menyatakan bahwa Aguero tak akan bisa bermain melawan Cardiff karena cedera. Namun pemain bernama panggilan Kun itu bisa jadi bakal comeback dalam laga semifinal Piala FA versus Brighton akhir pekan nanti.

Absennya Aguero jelas menjadi pukulan telak bagi City. Pasalnya, bomber 30 tahun itu tengah menjalani performa yang luar biasa dalam beberapa waktu belakangan.

"Dia [Aguero] tak berlatih dalam dua hari terakhir, besok dia tak bisa bermain. Semoga Sabtu depan atau Selasa depan tapi kami akan melihat perkembangannya dalam beberapa hari ke depan," ujar Guardiola seperti dikutip Sky Sports.

Jesus Jadi Pengganti

Guardiola pun memastikan akan mengandalkan Gabriel Jesus untuk menggantikan Aguero. Guardiola percaya bahwa penyerang asal Brasil itu siap mengemban tugasnya sebagai tukang jebol gawang lawan.

"Tentu saja [Jesus siap]. Ini adalah sebuah tantangan tapi dia menjalani musim yang bagus. Tak muda bermain di klub ini sebagai striker dengan adanya Sergio. Gabriel berjuang melawan seorang legenda, pemain luar biasa. Musim terbaik kami bersama Sergio adalah musim ini," tutur Guardiola.

"Di waktu yang sama dia [Jesus] adalah seorang yang sangat dihormati dan ketika dia tampil, dia bermain bagus. Besok dia akan membantu kami, mencetak gol dan berjuang serta menciptakan ruang bagi pemain lain. Dia akan melakukan tugasnya," tandas Guardiola.

Sumber: bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya