Solskjaer Minta Pemain MU Bersaing demi Masuk Tim Utama

Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer ingin para pemainnya bersaing demi masuk tim utama. Persaingan itu sudah dimulai sejak tur pramusim.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 08 Jul 2019, 19:20 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2019, 19:20 WIB
Ole Gunnar Solskjaer
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer (Martin Rickett/PA via AP)

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer meminta para pemainnya untuk bersaing demi masuk tim utama. Solskjaer mengatakan, dia akan membuka kesempatan bagi semua pemain.

"Ya, ada kesempatan untuk semuanya. Mereka akan menjadi bagian dari itu. Ya, mayoritas dari mereka," ujar Solskjaer seperti dilansir Sportskeeda.

MU mengusung misi bangkit setelah gagal total di musim lalu. Seperti diketahui, MU gagal finis di empat besar sehingga terlempar dari Liga Champions musim ini. Klub yang bermarkas di Old Trafford itu mau tak mau harus bermain di Liga Europa.

Perombakan pun dilakukan manajemen Setan Merah -julukan MU- demi musim yang lebih baik. Di bursa transfer, MU telah memboyong Daniel James dan Aaron Wan-Bissaka.

Rumornya, beberapa pemain seperti Romelu Lukaku dan Paul Pogba bakal dilepas demi menyediakan ruang untuk pemain baru. Keduanya diketahui saat ini tengah diincar beberapa tim dari Italia.

Solskjaer mengatakan, saat masih bermain, ia selalu ingin membuat tim pelatih terkesan. Itu dia lakukan terutama dalam tur pramusim.

"Itu kesempatan besar saya membuat manajer terkesan dan menunjukkan kepadanya, saya siap untuk musim ini," kata Solskjaer yang juga mantan bomber MU tersebut.

 

 

Konsisten Menjadi Yang Terbaik

Manchester United Vs Watford
Manchester United (AP/Martin Rickett)

Solskjaer menambahkan, para pemain MU juga harus konsisten menjaga penampilan. Pasalnya, persaingan di Liga Inggris menuntut para pemain untuk selalu tampil maksimal di setiap pertandingan.

"Anda harus konsisten. Anda bisa lihat dua tim musim lalu sangat konsisten. Kami harus berada di sana. Jadi, musim lalu menjadi pengetahuan dan pelajaran bagi kami, juga pengalaman," kata Solskjaer mengakhiri.

Jadwal Tur Pramusim MU

Sabtu 13 Juli 2019

Manchester United vs Perth Glory

Rabu 17 Juli 2019

Manchester United vs Leeds United

Sabtu 20 Juli 2019

Manchester United vs Inte rMilan

Kamis 25 Juli 2019

Tottenham Hotspur vs Manchester United

Rabu 31 Juli 2019

Kristiansund vs Manchester United

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya