Lawan Real Betis, Barcelona Siapkan Striker 16 Tahun untuk Gantikan Messi

Barcelona menyiapkan pemain berusia 16 tahun yang bisa memulai debut sebagai pemain termuda kedua di sejarah saat melawan Real Betis.

oleh Defri Saefullah diperbarui 25 Agu 2019, 20:10 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2019, 20:10 WIB
Lionel Messi
4. Lionel Messi (Barcelona/Argentina) - 167,4 juta Euro. (AFP/Lluis Gene)

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona dikabarkan masih belum bisa untuk memainkan Lionel Messi saat melawan Real Betis di Camp Nou, Senin (26/8/2019). Messi masih bermasalah dengan betis di kaki kanannya.

Awalnya, Lionel Messi mencuatkan dirinya bisa main saat Barcelona melakoni laga kandang pertama tersebut. Namun ternyata Barcelona tak mau ambil risiko.

Untuk menggantikan Messi, Barcelona dikabarkan menyiapkan striker berusia 16 tahun, Ansu Fati. Pemain ini biasanya main u ntuk tim Juvenil A yang dilatih Victor Valdes.

Meski begitu, Fati sudah berlatih selama pekan ini dengan tim senior. Fati diharapkan bisa menambal kekuarangan striker usai Lionel Messi, Luis Suarez dan Ousmane Dembele dibebat cedera.

Selain Ansu Fati, Barcelona juga akan menyiapkan Abel Ruiz pemain muda lainnya untuk unjuk gigi.

Video

Pemain Termuda

MU dan Newcastle Berebut Wonderkid Barcelona
Ansu Fati (Twitter)

Kalau jadi ditampilkan, Fati bakal menjadi pemain termuda kedua dalam sejarah Barcelona yang melakoni debut. Dia lahir di Guinea Bissau pada 31 Oktober 2002.

Dia awalnya memulai karier di Sevilla tiga tahun lalu. Sebelum akhirnya pindah ke La Masia.

Fati bisa mencetak sejarah debut pemain termuda dengan 16 tahun 278 hari. Sebelumnya rekor ini dipegang Vicente Martinez dengan 16 tahun 278 hari pada musim 1941-1942.

Messi masuk daftar pemain termuda kelima dengan 17 tahun 114 hari. Fati memperpanjang kontraknya dengan Barcelona hingga 2022.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya