Liputan6.com, Turin- Cristiano Ronaldo dinobatkan sebagai pesohor dengan bayaran tertinggi dari Instagram di tahun 2019. Pendapatan Ronaldo dari Instagram jauh melebihi gajinya di Juventus satu musim.
Menurut laporan Buzz Bingo, Cristiano Ronaldo meraup 38,2 juta poundsterling (Rp 697 miliar) dari postingan di Instagram sepanjang 2019. Total ada 49 postingan Ronaldo yang merupakan iklan di Instagram.
Advertisement
Baca Juga
Cristiano Ronaldo mendapatkan 780 pound (Rp 14 miliar) dari satu postingan di Instagram. Penghasilan Ronaldo dari postingan di Instagram ini mengalahkan gaji yang didapatnya dari Juventus yang bernilai Rp 467 miliar semusim.
Advertisement
Ronaldo jauh mengungguli para pesohor lain dalam urusan pendapatan dari iklan di Instagram. Peringkat dua ditempat Lionel Messi. Namun pendapatan bintang Barcelona itu jauh dari Ronaldo. Messi hanya memperoleh 18,7 juta pound.
Pendapatan terbesar Cristiano Ronaldo dari iklan di Instagram diperoleh dari perusahaan apparel Nike. Ronaldo juga menjadi bintang iklan produk perawatan rambut Clear dan situs jual-beli Shopee.
Â
Â
Â
Kalahkan Kendall Jenner
Dari kalangan selebriti, yang memperoleh pendapatan terbesar adalah Kendall Jenner. Namun penghasilan Kendall dari Instagram ini juga jauh di bawah Ronaldo, hanya 12,7 juta pound.
Mantan pemain Manchester United David Beckham sendiri semakin menurun popularitasnya. Dia hanya mendapatkan sembilan juta pound dari iklan di Instagram.
Â
Advertisement
Neymar dan Ibrahimovic
Lima besar pesepakbola dengan bayaran terbesar dari iklan Instagram adalah Neymar dan Zlatan Ibrahimovic. Neymar mendapat 5,8 juta pound, disusul Ibrahimovic dengan 3,2 juta pound.