Jadwal Liga Inggris Pekan 24: Liverpool Main Dua Kali

Masih dalam hitungan pekan yang sama, Liverpool harus kembali turun lapangan, menghadapi West Ham United di Liga Inggris.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 20 Jan 2020, 20:00 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2020, 20:00 WIB
Liverpool Vs Manchester United
Bek Liverpool, Virgil van Dijk, berebut bola dengan gelandang Manchester United, Andreas Pereira, pada laga Premier League di Stadion Anfield, Liverpool, Minggu (19/1). Liverpool menang 2-0 atas MU. (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Jakarta- Pekan ke-23 Liga Inggris 2019/20 ditutup dengan duel Liverpool vs Manchester United, Minggu (19/1). Kini Liga Inggris memasuki matchday ke-24 tengah pekan ini.

Beberapa laga seru pun terhampar, salah satunya adalah derby London, antara Chelsea vs Arsenal. Duel ini pun dipastikan menarik karena kedua tim berambisi bangkit. Arsenal hanya main imbang 1-1 lawan Sheffield. Sedangkan Chelsea kalah 0-1 dari Newcastle United.

Liverpool sendiri, yang berstatus sebagai pemimpin klasemen Liga Inggris akan tandang ke markas kuda hitam Wolverhampton Wanderers. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Molineux.

Menariknya, masih dalam hitungan pekan yang sama, The Reds harus kembali turun lapangan, menghadapi West Ham United. Ini merupakan laga ulang pekan ke-18, karena ketika itu Liverpool harus tampil di Piala Dunia Klub 2020 di Qatar.

Berikut selengkapnya jadwal Liga Inggris matchday ke-24 yang digelar tengah pekan ini.

Saksikan Video Liverpool di Bawah Ini

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-24

Arsenal Vs Chelsea
Bek Chelsea, Cesar Azpilicueta, berebut bola dengan gelandang Arsenal, Nicolas Pepe, pada laga Premier League di Stadion Emirates, London, Minggu (29/12). Arsenal kalah 1-2 dari Chelsea. (AFP/Ian Kington)

Rabu, 22 Januari 2020

  • 02.30 WIB: Bournemouth vs Brighton
  • 02.30 WIB: Aston Villa vs Watford
  • 02.30 WIB: Everton vs Newcastle United
  • 02.30 WIB: Sheffield United vs Manchester City
  • 02.30 WIB: Crystal Palace vs Southampton
  • 03.15 WIB: Chelsea vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-24

Kamis, 23 Januari 2020

  • 02.30 WIB: Leicester City vs West Ham United
  • 02.30 WIB: Tottenham Hotspur vs Norwich City
  • 03.15 WIB: Manchester United vs Burnley

Jumat, 24 Januari 2020

  • 03.00 WIB: Wolverhampton vs Liverpool

Jadwal Laga Tunda Pekan Ke-18

Kamis, 31 Januari 2020

02.45 WIB, West Ham vs Liverpool

Klasemen Liga Inggris

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya