Liputan6.com, Turin - Claudio Marchisio berminat kembali ke Juventus sebagai pelatih. Gelandang yang pensiun pada 2019 lalu itu mengaku rindu dengan atmosfer ruang ganti.
"Saya rindu ruang ganti karena Anda hidup dan bekerja di sana setiap hari," kata Marchisio seperti dilansir Football Italia.
Baca Juga
Marchisio merupakan pemain asli didikan Juventus dan masuk ke skuat inti pada 2005. Sempat dipinjamkan ke Empoli, Marchisio kembali ke Juventus pada 2008 dan bertahan hingga musim 2018/19.
Advertisement
Persaingan ketat di lini tengah Juventus membuat Marchisio hijrah ke Zenit. Sayang, kariernya berakhir lebih cepat lantaran cedera lutut.
Pengoleksi 15 trofi bersama Juventus itu pensiun pada Oktober 2019. Marchisio pensiun pada usia 34 tahun.
Marchisio mengatakan, ia sebelumnya kurang berminat menjadi pelatih. Namun ia tidak akan menolak jika Juventus menginginkannya.
"Jika itu Juventus, maka ya saya akan menjadi pelatih," katanya.
Komentari Persaingan
Di sisi lain, Marchisio sempat mengomentari persaingan Juventus dengan tim lain di musim ini. Ia menilai Juventus kali ini mendapat lawan sepadan.
"Para pemain Inter Milan dapat memahami keinginan Antonio Conte. Hal itu menjadi kunci keberhasilan mereka," ujar Marchisio.
"Saat ini, hanya Inter Milan dan Juventus yang bersaing memperebutkan gelar. Mereka memiliki kekuatan yang seimbang." katanya.
Advertisement
Statistik Marchisio Bersama Juventus
2005/06 - 2017/18: 389 kali main, 37 gol
Trofi
Liga Italia: 7 kali
Serie B: 1 kali
Piala Super Italia: 3 kali
Coppa Italia: 4 kali