Liputan6.com, Tokyo- Pegulat wanita Jepang Hana Kimura ditemukan meninggal dunia pada 23 Mei 2020. Wanita keturunan Indonesia itu pergi di usia yang masih sangat muda, 22 tahun.
Kematian Hana Kimura diumumkan oleh Stardom Wrestling yang menaunginya. Namun penyebab kematian Hana Kimura masih belum jelas hingga berita ini diturunkan.
"Stardom Fans, kami sangat sedih untuk memberitahukan ila Hana Kimura telah meninggal dunia. Mohon hormati dan berikan waktu untuk proses, dan simpan pikiran dan doa Anda bersama keluarga dan teman-temannya. Kami menghargai dukungan Anda selama masa sulit ini," demikian pernyataan Stardom.
Advertisement
Namun diduga kuat, kematian Hana Kimura akibat bunuh diri. Pada 22 Mei 2020, Hana mencuitkan foto yang tampak seperti upaya melukai diri sendiri, dengan keterangan yang menyiratkan dirinya sedang menjadi korban perundungan siber.
Update terakhir di Insta Story Hana Kimura semakin memperkuat dugaan bunuh diri. Dia mengunggah foto bersama kucingnya dengan tulisan bahasa Jepang yang berarti "selamat tinggal".
Sejak 2016
Banyak penggemar berspekulasi penyebab kematiannya adalah bunuh diri akibat komentar negatif warganet di media sosial Hana Kimura.
Hana Kimura mulai menekuni gulat profesional sejak tahun 2016. Bakatnya di dunia gulat menurun darii ibunya Kyoko Kimura yang juga seorang pegulat.
Advertisement
Reality Show
Hana Kimura sukses meraih penghargaan Artist of Stardom Championship juga Goddess of Stardom Championship.
Nama Hana Kimura semakin tenar setelah muncul sebagai anggota acara reality show Terrace House Tokyo: 2019-2020 yang tayang di Netflix.