Persib Libur 2 Bulan, Striker Asing Ini Mulai Bersiap Pulang Kampung

Striker asing Persib Bandung asal Belanda Geoffrey Castillion menyatakan keinginannya untuk pulang kampung.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 05 Nov 2020, 07:00 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2020, 07:00 WIB
Geoffrey Castillion Wander Luiz
Duo striker Persib Bandung Geoffrey Castillion dan Wander Luiz mengikuti sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (13/3/2020). (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Liputan6.com, Bandung Striker asing Persib Bandung asal Belanda Geoffrey Castillion menyatakan keinginannya untuk kembali ke negaranya. Hal itu lantaran kompetisi Shopee Liga 1 2020 dipastikan akan dilanjutkan pada Februari 2021 mendatang.

Manajemen Persib sendiri telah mengambil langkah atas ditundanya kompetisi. Para pemain diliburkan dari sesi latihan tim selama dua bulan.

"Saya hanya ingin bermain sepak bola tapi ada hal lain yang tidak kalah penting. Jadi kami hanya bisa menanti kapan kami bisa bermain lagi. Kami mencoba untuk siap tampil lagi ketika liga dimulai kembali," ujar Castillion, Rabu (4/11/2020).

Penyerang Persib 29 tahun ini berencana pulang ke negaranya Belanda pekan depan. "Jadi saya akan merencanakan semuanya sekarang dan penerbangannya kemungkinan baru di pekan depan," ucapnya.

 

 

 

 

Simak Video Pilihan di Bawah Ini

Kecewa

Castillion mengaku kecewa karena kompetisi Liga 1 ditunda. Meski demikian, situasi pandemi Covid-19 yang melanda berbagai belahan dunia ia anggap wajar.

"Saya rasa semuanya mempunyai perasaan yang sama karena lama tidak bermain sepakbola. Tapi situasinya seperti ini dan kami harus memakluminya. Saya rasa kami dalam kondisi yang siap untuk tahun depan," ujarnya.

Hormati Kontrak

Eks penyerang jebolan Jong Ajax itu pun mengaku tetap menghormati kontraknya bersama Persib.

"Saya tidak tahu. Saya masih mempunyai kontrak di sini dan saya tidak memikirkan yang lain. Kita lihat nanti apa yang akan terjadi," ujarnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya