Segera Bertanding, Ini Link Live Streaming Arsenal Vs Manchester City di Piala Liga Inggris

Arsenal bakal menjamu Manchester City pada babak perempat final Piala Liga Inggris 2020.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 23 Des 2020, 01:00 WIB
Diterbitkan 23 Des 2020, 01:00 WIB
PREDIKSI Arsenal vs Manchester City
Arsenal vs Manchester City (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta Arsenal bakal berhadapan dengan Manchester City pada babak perempat final Piala Liga Inggris, yang akan berlangsung Rabu dini hari WIB (23/12/2020). Hasil buruk yang diraih di ajang Premier League menjadi beban berat yang bakal menghantui The Gunners saat tampil dalam duel di Emirates nanti.

Segudang permasalahan memang tengah melanda The Gunners jelang laga ini. Namun yang paling memukul tentu saja perjalanan Arsenal di pentas Liga Inggris yang terus menurun belakangan ini.

Arsenal bakal menghadapi The Citizens berbekal pengalaman pahit usai dipermalukan Everton 1-2 akhir pekan lalu. Hasil ini menempatkan Arsenal di posisi 15 klasemen sementara dengan 14 poin. 

Manchester City justru sebaliknya. The Citizens datang dengan kepercayaan diri yang tinggi usai tak terkalahkan dalam dalam laga terakhir di seluruh kompetisi. Yang terbaru, pasukan Pep Guardiola berasil menang tipis 1-0 saat bertandang ke markas Southampton, Sabtu (19/12/2020) lalu. 

Rekam jejak City juga terbilang menawan di ajang Piala Liga Inggris. Seperti dilansir dari situs resmi klub, The Citizens tercatat berhasil menjuarai turnamen ini dalam tiga musim berturut-turut. Sedangkan kekalahan terakhir yang menimpa Manchester City terjadi pada tahun 2016 lalu. 

Rekor pertemuan pada musim ini juga semakin menempatkan City di atas angin. Seperti diketahui, City sempat mengalahkan The Gunners 1-0 di Etihad pada lanjutan Liga Inggris 2020. 

Meski demikian, Manchester City tidak boleh memandang remeh Arsenal. Apalagi musim lalu, pasukan Mikel Arteta sempat mengalahkan mereka pada semifinal Piala FA. The Gunners bahkan berhasil keluar sebagai juara setelah sukses menghentikan perlawanan Chelsea di babak final. 

Seperti diketahui, Arteta dan Guardiola sebenarnya kawan lama. Mereka sebelumnya pernah bekerjasama menukangi Manchester City. Meski demikian, Arteta kembali menegaskan, bukan berarti kedekatan mereka membuat pertandingan yang dihadapi pasukannya bakal lebih mudah. 

"Tidak, dia tidak akan seperti itu karena saya tahu dia dan dia ingin memenangkan kompetisi ini," kata Arteta seperti dilansir Sky Sports. "Namun di luar itu, dia sangat mendukungku," bebernya. 

"Kami selalu bicara, kami selalu kontak dan dia sosok yang penting dalam hidupku terkait sepak bola."

Lalu seperti apa pertarungan kedua tim di Emirates nanti? Dapatkan link live streaming pertandingan ini pada halaman selanjutnya.

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

Link Live Streaming

PREDIKSI Arsenal vs Manchester City
Arsenal vs Manchester City (Liputan6.com/Abdillah)

Dapatkan link live streaming pertandingan Arsenal Vs Manchester City melalui tautan ini..

Head to Head

Kedua tim sudah berulang kali bertemu di berbagai kejuaraan. Pada pertemuan terakhir yang berlangsung pada Oktober lalu, Manchester City berhasil mengalahkan Arsenal 1-0 di Etihad. 

Ini adalah satu dari 8 kemenangan yang diraih Manchester City dari 9 pertemuan terakhir kedua tim di berbagai level kompetisi. Dan dari 8 kemenangan itu, City mencetak 21 gol dan kemasukan dua gol. 

Arsenal juga kalah dalam tiga pertemuan terakhir melawan Manchester City di ajang Piala Liga Inggris. Masing-masing pada perempat final 2009-2010 dan 2011-12, serta pada final 2017-2018. 

Another victory for Man City on Tuesday would see them become the first team to win four consecutive away games against Arsenal since 1965.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya