Liputan6.com, Jakarta AC Milan resmi meminjam bek Chelsea, Fikayo Tomori hingga akhir musim nanti. Milan punya opsi untuk membelinya dari Chelsea di akhir musim.
Fikayo Tomori sudah menjalani tes medis di Milan. AC Milan senang sudah bisa meminjam bek asal Inggris ini.
Baca Juga
" AC Milan dengan bangga mengumumkan perekrutan Oluwafikayomi Oluwadamilola Tomori dengan status pinjaman dari Chelsea hingga akhir musim," tulis Milan di pernyataan resmi mereka.
Advertisement
"Dia sudah teken kontrak hingga 30 Juni 2021, tapi AC Milan punya opsi mempermanenkan dia."
Fikayo Tomori tidak mendapatkan tempat di skuat Chelsea asuhan Frank Lampard. Jumlah menit bermainnya berkurang setelah Chelsea rekrut bek senior Thiago Silva.
Â
Janji Tomori
Â
Tomori pun senang karena kini punya peluang untuk main lebih banyak. Dalam akun instagram AC Milan, Tomori pun mengungkapkan janjinya untuk Rosoneri.
"Halo semuanya, Saya Fikayo Tomori. Saya senang bisa gabung di sini, klub besar dengan sejarah hebat," ujarnya.
"Saya janji akan memberikan segalanya untuk AC Milan. Saya akan berjuang demi jersey kebanggaan ini," dia menambahkan.
Â
Advertisement
Nilai Transfer
Â
Karena diboyong dengan status pinjaman, Milan hanya membayar Chelsea 1 juta euro saja. Milan bisa mempermanenkannya dengan transfer 25 juta euro.
"Fikayo Tomori akan menghabiskan musim dengan status pinjaman ke Milan," bunyi pernyataan Chelsea.
"Lulusan akademi ini akan meneruskan kariernya di San Siro setelah membela Chelsea sejak usia 8 tahun. Dia sudah main 27 kali dengan Chelsea, yang teranyar menjadi pemain pengganti di laga Piala FA melawan Morecambe."
Klasemen Liga Italia
Advertisement