Liputan6.com, Jakarta PT Liga Indonesia Baru (LIB) kembali membatalkan laga BRI Liga 1 2021/2022 akibat COVID-19. Meski demikian, operator liga di bawah PSSI tersebut belum berencana menghentikan seluruh kompetisi.Â
Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno dalam jumpa pers via zoom, Rabu (2/2/2022), mengatakan, pihaknya untuk sementara masih fokus laga per laga. Sementara opsi penundaan berskala besar lainnya sejauh ini menurutnya, baru sebatas dipertimbangkan saja.Â
"Sampai saat ini kita bicara match per match, kompetisi secara penuh kita jalankan, sehingga apakah ada penundaan seri keempat, kami sampaikan kita melakukan evaluasi per match, kalo ada usulan dari beberapa, ada masukan yang semuanya baik kita pertimbangkan," kata Sudjarno.Â
Advertisement
"Kami ingin menyelesaikan memutus mata rantai COVID-19Â di klub, sehingga klub betul-betul clear. Kita belum ada rencana untuk menghentikan seri keempat,"Â ujar Sudjarno menambahkan.Â
Â
PSM Vs Persib Batal
PSM sejatinya dijadwalkan bertarung melawan Persib Bandung pada lanjutan BRI Liga 1, hari ini, Rabu (2/2/2022). Namun duel ini terpaksa dibatalkan menyusul kondisi Maung Bandung yang compang-camping dihantam badai COVID-19. Seperti dilansir situs resminya, Persib tidak bertanding karena hanya memiliki 13 pemain setelah sebagian lainnya terpaksa menepi akibat terjangkit COVID-19.
Pembatalan laga ini dilakukan setelah pertemuan darurat yang dilakukan PT LIB. "Dari Emergency Meeting yang terus memantau update hasil PCR hingga hari ini, Persib tidak memenuhi kuota pemain untuk pertandingan dan laga pekan ke-22 dari Liga 1 2021/2022 ini dinyatakan ditunda," tulis Persib.Â
Â
Advertisement
Nasib Laga Lainnya
Di luar PSM vs Persib, tiga laga lainnya yang juga berlangsung hari ini, tidak mengalami perubahan.Â
"Untuk gelaran hari ini kita tunda laga PSM vs Persib, 3 laga lainnya sesuai jadwal," ujar Sudjarno.
Bukan kali ini saja, PT LIB menunda pertandingan BRI Liga 1 2022 akibat COVID-19. Sebelumnya, PT LIB juga terpaksa membatalkan pertandingan antara Madura United melawan Persipura Jayapura yang seharusnya berlangsung di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Selasa (1/2/2022).Â
Sebanyak 24 orang di kubu Madura United terpapar Covid-19. Laga tersebut diputuskan ditunda karena Madura United tidak memenuhi jumlah minimum pemain yang tersisa di tim. Pasal 52 ayat 7 dalam regulasi Liga 1 2021/2022 menyatakan laga baru bisa ditunda jika klub tidak memiliki 14 pemain.