Liputan6.com, Jakarta - Bhayangkara Solo FC meraih kemenangan penting atas Persib Bandung pada lanjutan BRI Liga 1 2021/2022. The Guardians berjaya berkat gol tunggal Sani Rizki di menit ke-76 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (6/2/2022).
Hasil tersebut melontarkan Bhayangkara FC ke puncak klasemen sementara BRI Liga 1.
Baca Juga
Pasukan Paul Munster mengoleksi 49 angka dari 23 pertandingan. Mereka menyalip Arema FC dan unggul satu poin.
Advertisement
Sebaliknya, Persib tertahan di peringkat lima. Pangeran Biru memiliki 43 nilai, kalah selisih gol dari Persebaya Surabaya yang juga dikejutkan Persipura Jayapura beberapa jam sebelumnya.
Bhayangkara FC selanjutnya bersua Bali United, Sabtu (12/2/2022). Sedangkan Persib meladeni PSS Sleman sehari sebelumnya.
10 Pemain PSS Taklukkan Barito Putera
Pada laga di Stadion Kompyang Sujana, PSS Sleman meraih kemenangan penting atas Barito Putera. Elang Super Jawa berjaya berkat gol tunggal Wander Luiz ('58).
PSS sempat limbung usai Aaron Evans mendapat kartu merah di menit ke-73. Meski begitu, Barito Putera gagal memanfaatkan keunggulan pemain untuk menyamakan kedudukan atau bahkan memetik tiga poin.
Hasil ini membuat PSS naik ke peringkat 10 dengan koleksi 28 poin dari 23 laga. Sedangkan Barito Putera menetap di zona merah, tepatnya posisi 17.
Laskar Antasari baru memiliki 16 nilai, defisit lima angka dari zona aman.
Advertisement