Hasil BRI Liga 1: Bali United Tekuk Persik Kediri, Ilija Spasojevic Resmi Jadi Top Skor

Bali United sempurnakan gelar juara BRI Liga 1 2021/2022 dengan mengalahkan Persik Kediri

oleh Defri Saefullah diperbarui 31 Mar 2022, 21:52 WIB
Diterbitkan 31 Mar 2022, 21:52 WIB
Foto: Ditahan Imbang 1-1 Borneo FC, Bali United Tetap Puncaki Klasemen Sementara BRI Liga 1
Pemain Bali United, Ilija Spasojevic (tengah) melakukan selebrasi (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Liputan6.com, Jakarta Bali United berhasil menyempurnakan gelar juara BRI Liga 1 usai kalahkan Persik Kediri 3-1 di stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (31/3/2022) malam. Tiga gol Bali United dicetak Ilija Spasojevic, M Rahmat dan Stefano Lilipaly. Sedangkan Persik cetak gol berkat gol bunuh diri Andika Wijaya.

Satu gol yang dicetak Ilija Spasojevic membuat dia menjadi top skor Liga 1 2021/2022 dengan 23 gol. Dia kalahkan Ezzejjari,striker Persik Kediri yang tidak cetak gol di laga ini.

Pertandingan Bali United melawan Persik Kediri tak mempertaruhkan apapun. Meski begitu Persik Kediri ogah membiarkan Bali United pesta juara dengan leluasa.

Namun Bali United serius menghadapi Persik. Menit ke-14, Bali United berhasil unggul lewat Ilija Spasojevic yang manfaatkan bola muntah sehingga skor berubah 1-0 untuk Bali United.

Persik Kediri tak mau mengalah. Persik samakan skor karena gol bunuh diri bek Bali United, Andika di menit ke-27 sehingga skor 1-1.

Namun skor ini berubah lagi menjadi 2-1 untuk Bali United. Ini setelah Rahmat mencetak gol hasil umpan Irfan Jaya di menit ke-29.

Hingga babak 1 berakhir, skor 2-1 untuk Bali United atas Persik Kediri masih bertahan. Cek juga klasemen Liga 1 di halaman berikutnya.

 

Babak 2

BRI Liga 1 - Persik Kediri Vs Bali United
BRI Liga 1 - Persik Kediri Vs Bali United (Bola.com/Adreanus Titus)

Permainan ngotot masih diperlihatkan kedua tim pada babak kedua. Persik dan Bali United sama-sama mendapatkan peluang tapi gagal berbuah gol hingga menit ke-55.

Kely Sroyer mencoba peluang dengan tembakan jarak jauh di menit ke-58. Namun tembakannya masih melambung jauh ke atas sehingga Persik masih tertinggal 1-2 dari Bali United.

Bali United malah menambah keunggulan 3-1 lewat Stefano Lilipaly. Dia menyambar umpan dari Mbarga di menit ke-63.

Persik Kediri mendapatkan peluang lewat Risna Prahalabenta di menit ke-75. Namun dia seperti tidak siap saat bola menghampirinya usai tendangan bebas Persik.

Privat nyaris saja mencetak gol keempat Bali United. Namun sontekannya masih menyamping di menit ke-86.

 Hinggga pertandingan berakhir, Bali United tetap unggul 3-1 atas Persik. Persik harus rela bertahan di posisi ke-11 usai kekalahan ini.

Susunan Pemain

 

Persik Kediri (4-3-3): Satryo; Sanjaya, Arthur Silva, Prahalabenta, Irawan; M Taufiq, Restinga, Meilana; Aditama, Ezzejjari/Bagaskara (70), Sroyer/Noviandani (70)

Bali United (4-3-3): R Andika; Wijaya, Abdillah, Tri, Agus; Sausu, Rizki Pellu, Eber Bessa; Irfan Jaya/B Privat (62), Spasojevic, M Rahmat

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya