Link Live Streaming Play-Off NBA di Vidio, 27 April 2022: Heat vs Hawks, Suns vs Pelicans

Vidio kembali menayangkan dua laga play-off NBA.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 27 Apr 2022, 06:00 WIB
Diterbitkan 27 Apr 2022, 06:00 WIB
Hasil NBA: Giannis Mandul, Bucks Kalah dari Heat
Pemain Miami Heat Jimmy Butler siap menyingkirkan Atlanta Hawks di play-off NBA. (AP)

Liputan6.com, Jakarta - Miami Heat menghadapi Atlanta Hawks pada gim kelima babak pertama play-off NBA 2021/2022 di FTX Arena, Selasa (26/4/2022) atau Rabu pagi WIB. Laga dapat disaksikan melalui live streaming Vdiio.

Tuan rumah coba menyudahi perlawanan Hawks dan menjadi tim kedua yang melaju ke semifinal wilayah NBA. Boston Celtics menjadi tim pertama yang melakukannya usai menyapu Brooklyn Nets 4-0.

Heat mengambil alih seri dengan memenangkan gim empat 110-86. Para pemain tampil kolektif meski guard andalan Kyle Lowry absen akibat cedera hamstring. Bersama-sama mereka meredam ancaman utama dari Hawks, Trae Young, yang cuma bisa membuat sembilan angka.

Kemampuan menghentikan Young memang jadi kunci keberhasilan Heat menyingkirkan Hawks. Mereka juga mampu memaksanya cuma mencetak delapan poin di gim pertama.

Di sisi lain, Hawks mesti menemukan cara agar permainan Young berkembang. Jika tidak, mereka bakal bernasib sama seperti Nets.

"Kami harus lebih baik lagi menemukan dan menciptakan ruang, agar saya bisa membantu rekan memasukkan bola dan tentunya untuk diri sendiri," ungkap Young.

Heat bakal berusaha menghentikan itu. Pelatih Heat Erik Spoelstra menekankan pentingnya meraih kemenangan pada partai ini. Sebab, kekalahan bisa mengumabg momentum.

Pesan tersebut diterima dengan baik para pemain. Bintang Heat Jimmy Butler menyatakan mereka akan kembali menunjukkan performa terbaik di gim kelima. "Bukan cuma saya saja. Setiap pemain Heat sedang dalam penampilan terbaik di saat yang tepat," tegasnya.

Suns vs Pelicans

ilustrasi NBA
ilustrasi NBA

Bukan cuma Heat vs Hawks yang bisa disaksikan melalui live streaming Vidio. Duel menarik Phoenix Suns dan New Orleans Pelicans di Footprint Center juga bisa ditonton.

Berstatus tim terbaik musim reguler, Suns mulai kepayahan menghadapi Pelicans yang membutuhkan dua kemenangan di play-in untuk mencapai play-off. Penyebabnya tidak lain absennya Devin Booker. Dengan senjata utama lawan menghilang, Pelicans bisa meredam ancaman lain yakni Chis Paul.

Pelicans sukses menyamakan kedudukan 2-2 usai menang 118-103 di gim keempat dengan Paul cuma menyumbang empat poin Sebelumnya tidak banyak yang menyangka kondisi ini bisa terjadi.

Laga kelima pun menjadi kunci. Pemenang pertandingan nanti mendapat modal berharga mencapai babak berikut. Di sini Suns patut bersyukur karena punya keuntungan tampil di kandang sendiri.

"Kami tidak boleh berpikir kapan Booker kembali. Tentu kami membutuhkannya, tapi bukan karenanya kami kalah. Pelicans bermain lebih keras dari kami. Mereka pantas menang," kata pelatih Suns Monty Williams selepas partai keempat.

Simak jadwal lengkap pertandingan dan dapatkan link live streaming di halaman berikut:

Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

ilustrasi NBA
ilustrasi NBA

Rabu, 27 April 2022

06.00 WIB: Heat vs Hawks (3-1), untuk link live streaming klik di sini...

06.30 WIB: Grizzlies vs Timberwolves (2-2)

09.00 WIB: Suns vs Pelicans (2-2), untuk link live streaming klik di sini...

Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya