Liputan6.com, Kuala Lumpur - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti meraih gelar juara Malaysia Open 2022. Ganda putri Indonesia itu mengalahkan Zhang Shu Xian/Zheng Yu dari China.
Berlaga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (3/7) siang WIB, Apri/Fadia mengalahkan Zhang/Zheng melalui rubber game, Pasangan yang baru diduetkan tahun ini memenangkan partai final Malaysia Open dengan 21-18, 12-21, dan 21-19 selama 1 jam 11 menit.
Ini merupakan turnamen bulu tangkis level BWF World Tour Super 750 yang dimenangkan Apri/Fadia. Pasangan ini sebelumnya meraih medali emas SEA Games 2021 Vietnam dan menjadi finalis Indonesia Masters 2022.
Advertisement
Sejak awal gim pertama, laga Apri/Fadia kontra Zhang/Zheng sudah berlangsung ketat. Kedua pasangan saling adu smes, drive, serta permainan di depan net.
Apri/Fadia yang sempat unggul 9-6 berbalik tertinggal 10-11 dari Zhang/Zheng. Usai interval, finalis Indonesia Masters 2022 ini kembali tampil menekan dan terus memimpin perolehan poin, mulai dari 13-11 hingga 18-15.
Zhang/Zheng sempat memperkecil skor menjadi 17-18. Namun, Apri/Fadia kembali fokus dan bermain tenang. Hingga akhirnya pengembalian servis dari Fadia tidak bisa dikembalikan Zhang/Zheng.
Â
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Gim kedua dan ketiga
Pertandingan ketat kembali terjadi di gim kedua. Apri/Fadia dan Zhang/Zheng saling kejar-mengejar perolehan poin. Di interval, pasangan China itu unggul tipis 11-10.
Usai interval, Apri/Fadia tampil tertekan dan perolehan Zhang/Zheng pun melesat untuk unggul 11-15. Ganda putri Indonesia itu sangat sulit untuk dapat lepas dari tekanan hingga akhirnya menyerah di gim kedua 12-21.
Apri/Fadia mengawali gim ketiga atau penentuan dengan baik, unggul 4-1. Namun, Zhang/Zheng meraih enam poin beruntun untuk berbalik unggul 6-4.
Pertandingan pun berlangsung seru dan ketat. Setelah adu drive dan smes, Apri/Fadia unggul 11-10 di interval.
Usai pindah tempat, Zhang/Zheng terus memberi perlawanan ketat sehingga skor menjadi imbang 14-14. Tidak ingin kecolongan, Apri/Fadia mencoba kembali tenang dan fokus.
Meski terus kembali memimpin, perolehan poin Apri/Fadia terus ditempel ketat Zhang/Zheng. Hingga akhirnya smes Apri dinyatakan masuk dan pasangan Indonesia itu menang 21-19.
Â
Advertisement
Ganda putra
Indonesia berpeluang untuk menambah gelar juara di Malaysia Open 2022 melalui nomor ganda putra. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi unggulan dua asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Sejauh ini, kedua pasangan sudah empat kali bertemu dengan skor 2-2. Pada pertemuan terakhir di Thailand Open, 22 Mei lalu, Fajar/Rian harus mengakui keunggulan Takuro/Yugo.
Ketika itu pasangan Indonesia peringkat enam dunia ini harus mundur saat tertinggal 4-13 pada gim pertama. Ini disebabkan Fajar mengalami cedera.