Arsenal Dirumorkan Tertarik Rekrut N’Glolo Kante dari Chelsea

Arsenal dirumorkan tengah emmantau situasi N'Golo Kante di Chelsea. Klub yang finis di peringkat lima klasemen akhir Liga Premier musim lalu itu ingin mencari tahu apakah The Blues berniat menguangkan sang gelandang asal Prancis. Apalagi kontrak Kante di Stamford Bridge kini hanya tersisa satu tahun.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 10 Jul 2022, 15:30 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2022, 15:30 WIB
Foto: Chelsea vs Villarreal, Adu Tajam Kai Havertz dan Gerard Moreno di Piala Super Eropa 2021
N'Golo Kante. Gelandang tengah Prancis berusia 31 tahun ini menjelma menjadi andalan Chelsea di lini tengah. Keunggulannya adalah daya jelajah yang tinggi dalam tiap pertandingan. (Foto: AFP/Ben Stansall)

Liputan6.com, Jakarta Raksasa Liga Inggris Arsenal dirumorkan tengah mempertimbangkan upaya pendekatan terhadap gelandang Chelsea, Ngolo Kante. Pemain asal Prancis itu diketahui merupakan salah satu sosok kunci dalam skuad asuhan Thomas Tuchel.

Melansir laporan Daily Star, Kante saat ini hanya memiliki satu tahun tersisa dalam kontraknya di Stamford Bridge. Kesepakatannya bersama The Blues akan berakhir pada 30 Juni 2023.

Meski sempat dilanda badai cedera musim lalu, Kante nampaknya masih menarik di mata The Gunners. Juru taktik Arsenal Mikel Arteta memang sangat ingin mendatangkan pemain kelas dunia untuk memperkuat lini tengah skuadnya.

Arsenal pun kini siap memanfaatkan situasi kontrak N’Golo Kante di The Blues. Klub yang menghuni peringkat lima klasemen akhir Liga Inggris 2021/2022 itu ingin mencari tahu apakah Chelsea berniat menguangkan sang pemain atau tidak.

Meriam London sejatinya sudah pernah berupaya mendaratkan Kante di Emirates. Hal tersebut dilakukan ketika Arsenal masih berada di bawah kendali Arsene Wenger.

Dikutip dari Liputan6.com, Wenger tak menampik dirinya beberapa kali mencoba merekrut Kante ke Arsenal. Kala itu, nama pemain internasional Prancis memang tengah naik daun usai mengantar Leicester City menjadi juara Liga Inggris musim 2015/2016.

Penampilan moncer Kante bersama The Foxes membuat dirinya menjadi subjek ketertarikan sejumlah tim besar. Akan tetapi, Chelsea pada akhirnya keluar sebagai klub yang berhasil memenangkan perburuan tanda tangan eks pemain Caen itu.

“Dia adalah salah satu gelandang paling berpengaruh yang pernah saya lihat. Saya rasa dia sangat konsisten,” ujar Wenger kepada Bein Sports, seperti dilansir Liputan6.com pada 2018. “Apakah saya pernah mencoba mendatangkannya (Kante)? Ya, satu kali saat ia masih di Prancis, dan ketika dia bermain di Leicester,” sambung eks pelatih Arsenal tersebut.

Pemain Berpengalaman

Foto: Daftar 5 Incaran Terbaru Erik ten Hag untuk Memperkuat Skuat Manchester United, Mayoritas Eks Anak Buahnya di Ajax
N'Golo Kante. Gelandang Prancis berusia 31 tahun yang telah memperkuat Chelsea selama 6 musim sejak didatangkan dari Leicester City pada awal musim 2016/2017 dengan nilai transfer 35,8 juta euro ini dibutuhkan Erik ten Hag untuk memperkuat lini tengah Manchester United yang ditinggalkan Paul Pogba dan Nemanja Matic. Kabarnya Thomas Tuchel tidak merestui rencana Setan Merah karena justru akan memperkuat pesaingnya tersebut. (AFP/Justin Tallis)

Kante hingga kini masih memiliki performa gemilang. Ia dikenal sebagai pemain berpengalaman yang telah mencatatkan lebih dari 400 penampilan sepanjang karier profesionalnya. Kante pun telah mengoleksi gelar Liga Premier bersama dua klub berbeda, yakni Chelsea dan Leicester.

Adapun Manchester United (MU) juga diklaim tengah memantau situasi gelandang berusia 31 tahun tersebut. Kendati demikian, Setan Merah saat ini lebih memprioritaskan upaya perekrutan target incaran utamanya, Frenkie de Jong, dari Barcelona.

Tur Pramusim

FOTO: Awas Pep, N'golo Kante Ada Dimana-mana
Buat Thomas Tuchel, N'Golo Kante adalah pemain luar biasa dan tiada duanya. Maka itu Kante sudah sepantasnya merasakan gelar juara Liga Champions. (Foto: AFP/Pool/Adrian Dennis)

Meski punya kontribusi signifikan, N’Golo Kante dikonfirmasi tak ikut serta dalam tur pramusim Chelsea di Amerika. Ia bersama Ruben Loftus-Cheek tak diizinkan memasuki negara AS lantaran belum memenuhi syarat vaksinasi COVID-19.

“N’Golo Kante dan Ruben Loftus-Cheek tidak akan bepergian (ke tur pramusim Chelsea) karena status vaksinasi COVID mereka,” bunyi pernyataan pihak klub beberapa waktu lalu, seperti dilansir dari laporan Metro.

Sebagai informasi, The Blues sudah terbang ke Los Angeles untuk memulai training camp selama satu minggu. Setelahnya, skuad racikan Thomas Tuchel bakal menghadapi laga persahabatan melawan Club America di Las Vegas pada Sabtu depan.

Lisandro Martinez

Foto: Berkat Polesan Erik ten Hag, 5 Pemain Ajax yang Bersinar pada Musim Ini
Lisandro Martinez merupakan kunci utama solidnya pertahanan Ajax pada musim lalu. Selain itu, bek tengah 23 tahun tersebut memiliki kemampuan olah bola dan akurasi umpan yang mumpuni. (AFP/John Thys)

Sebelum dirumorkan tertarik dengan N’Golo Kante, Arsenal juga telah berupaya mendatangkan Lisandro Martinez dari Ajax. Bek asal Argentina itu ditargetkan untuk bersaing dengan Gabriel Magalhaes di lini pertahanan The Gunners.

Meriam London diketahui telah mengajukan sejumlah proposal kepada juara Eredivisie. Tawaran terakhirnya bernilai 34 juta poundsterling, ditambah bonus. Akan tetapi, upaya tersebut ditolak oleh kubu Johan Cruyff Arena.

Ajax nampaknya tak ingin melepas Martinez dengan harga murah. Klub yang merajai klasemen Liga Belanda musim lalu itu bahkan sempat dikabarkan ingin memicu perang penawaran harga di tengah tingginya minat terhadap Martinez.

Adapun Manchester United kini diklaim berada di posisi terdepan untuk mendapatkan jasa Martinez. Skuad asuhan Erik ten Hag bersedia mengajukan tawaran senilai 50 juta poundsterling demi mendapatkan jasa pemain incarannya di bursa transfer musim panas.

Gabriel Jesus

Sejauh ini, Gabriel Jesus menjadi nama yang telah dikonfirmasi bergabung dengan Arsenal. Pemain asal Brasil itu menuntaskan kepindahan ke Emirates usai dirinya berpisah dengan juara Liga Inggris, Manchester City.

Sebagai informasi, The Citizens merestui kepindahan sang pemain berkat mahar senilai 45 juta poundsterling atau setara dengan kurang lebih Rp820 miliar. Pihak The Gunners konon mencapai kesepakatan dengan City sekitar akhir Juni lalu.

Kedatangan Gabriel Jesus membuat The Gunners kini punya trio Gabriel asal Brasil. Arsenal sebelumnya juga diketahui telah menjadi rumah bagi Gabriel Magalhaes dan Gabriel Martinelli, yang merupakan rekan senegara Jesus.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya