5 Rekor Mengerikan Cristiano Ronaldo Usai Bobol Gawang Ghana di Piala Dunia 2022

Cristiano Ronaldo mencatatkan lima rekor sekaligus usai cetak gol ke gawang Ghana di Piala Dunia 2022.

oleh Muhammad Yanto diperbarui 25 Nov 2022, 03:16 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2022, 03:16 WIB
Timnas Portugal vs Timnas Ghana Grup H Piala Dunia 2022
Selebrasi pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo usai menjebol gawang Ghana lewat titik penalti dalam pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022). (AP Photo/Hassan Ammar)

Liputan6.com, Jakarta Cristiano Ronaldo menyumbang gol dalam kemenangan Portugal atas Ghana pada duel grup H Piala Dunia 2022 Qatar. Bertanding di stadion 974, Kamis (24/11/2022), Portugal menang dengan skor 3-2.

Tiga gol Portugal dicetak Cristiano Ronaldo, Joao Felix dan Rafael Leao. Sementara dua gol Ghana dicetak oleh Andre Ayew dan Bukari. Kemenangan ini mengangkat Portugal ke puncak klasemen grup H Piala Dunia 2022.

Menarknya, seluruh gol pada laga ini tercipta di babak kedua. Portugal membuka keunggulan saat Ronaldo dijatuhkan Salisu di kotak penalti di menit ke-62. Ronaldo berhasil mencetak gol di titik penalti di menit ke-65.

Andre Ayew kemudian menyamakan kedudukan pada menit ke-73. Tapi, lima menit kemudian, Portugal kembali unggul lewat Joao Felix di menit ke-78. Dia manfaatkan umpan terobosan dari Bruno Fernandes sehingga skor berubah jadi 2-1.

Rafael Leao melengkapi kemenangan Portugal usai mencetak gol di menit ke-80. Skor pun berubah menjadi 3-1. Ghana tiba-tiba berhasil mencetak gol lewat Bukari di menit ke-89.

Pada sisa waktu yang ada, Ghana coba menggempur Portugal. Namun, hingga pertandingan berakhir, skor 3-2 untuk Portugal tidak berubah. Kemenangan ini membuat Portugal berada di puncak klasemen sementara dengan poin tiga.

Sedangkan bagi Ronaldo, satu golnya ke gawang Ghana sudah cukup untuk membuat sejumlah rekor Berikut lima rekor yang ditorehkan Ronaldo usai bobol gawang Ghana di Piala Dunia 2022:

1. Pencetak Gol Tertua

Timnas Portugal vs Timnas Ghana Grup H Piala Dunia 2022
Selebrasi pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo dan Joao felix usai menjebol gawang Ghana dalam pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022). (AP Photo/Manu Fernandez)

Ronaldo menjadi pencetak gol tertua kedua di Piala Dunia. Di nomor pertama ada Roger Milla dari Kamerun yang mencetak gol pada usia 42 tahun. Mila mencetak gol kala Kamerun menghadapi Rusia di Piala Dunia 1994, Amerika Serikat.

2. Gol di Lima Piala Dunia

Timnas Portugal vs Timnas Ghana Grup H Piala Dunia 2022
Selebrasi pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo usai menjebol gawang Ghana lewat titik penalti dalam pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022). (AP Photo/Francisco Seco)

Cristiano Ronaldo menjadi pemain pertama yang mencetak lima gol di berbagai edisi Piala Dunia (2006 , 2010, 2014, 2018, 2022).

Dia mengungguli Lionel Messi yang mencetak gol di empat edisi Piala Dunia. Megabintang asal Argentina tersebut sejajar dengan Miroslave Klose (Jerman), Pele (Brazil), dan Uwe Seeler (Jerman).

3. Rekor Gol Timnas

Portugal
Cristiano Ronaldo mendapatkan satu peluang saat Portugal hadapi Ghana di duel grup H Piala Dunia 2022 (AP)

Gol ke gawang Ghana membuat Ronaldo semakin tak terkejar sebagai pemegang rekor pencetak gol terbanyak di level timnas. Eks pemain Manchester United itu kini menorehkan 118 gol untuk Timas Portugal.

4. Rincian Gol Ronaldo di Piala Dunia

Timnas Portugal vs Timnas Ghana Grup H Piala Dunia 2022
Pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo berhasil menjebol gawang Ghana lewat titik penalti dalam pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022). (AP Photo/Hassan Ammar)

Gol penalti ke gawang Ghana membuat Ronaldo kini telah mengoleks delapan gol di Piala Dunia (dua gol dari penalti dan enam gol non-penalti).

Ronaldo cetak satu gol di Piala Dunia 2006, satu gol di Piala Dunia 2010, satu gol di Piala Dunia 2014, empat gol di Piala Dunia 2018, dan satu gol di Piala Dunia 2022.

5. Lima Piala Dunia

Timnas Portugal vs Timnas Ghana Grup H Piala Dunia 2022
Ekspresi pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo usai golnya ke gawang Ghana dianulir wasit dalam pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022). (AP Photo/Francisco Seco)

Catatan di atas melengkapi daftar pemain yang tampil di lima Piala Dunia bersama Antonio Carbajal (Meksiko), Lothar Matthaeus (Jerman), Rafael Marques (Meksiko), dan Lionel Messi (Argentina). Selain itu, Ronaldo menjadi satu-satunya pemain Portugal yang tampil di lima Piala Dunia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya