Liputan6.com, Jakarta - Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting sukses melaju ke final Singapore Open 2023. Dia melaju usai mengalahkan jagoan Thailand Kunlavut Vitidsarn.
Ginting tengah memimpin 19-21, 21-11, 6-1 pada laga yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (10/6/2023), sebelum Vitidsarn memutuskan mundur.
Baca Juga
Dengan hasil ini, Ginting menjaga kans mempertahankan gelar Singapore Open yang direbut tahun lalu. Dia bakal menghadapi pemain Denmark Andres Antonsen pada laga puncak yang berlangsung besok.
Advertisement
Jalan Pertandingan
Kedua pemain terlibat duel sengit sejak awal laga. Masing-masing tidak membiarkan lawan memimpin lebih dari dua poin, dengan Vitidsarn memimpin 11-10 pada interval.
Setelah jeda, juara dunia junior tiga kali itu bisa melesat 14-11. Namun, Ginting tidak membiarkan dan menyamakan 16-16.
Vitidsarn lalu kembali mendapat angin dan merebut tiga angka berturut-turut. Hebatnya, Ginting lagi-lagi mengejar. Sayang dia tidak bisa menjaga momentum dan gagal mencegah Vitidsarn merebut dua poin terakhir.
Dalam posisi terdesak, Ginting bangkit di gim kedua. Perlahan dia membangun keunggulan 7-4, 12-7, 15-9, 19-10, hingga memaksa rubber.
Anthony Ginting menjaga performa di gim pamungkas dengan tancap gas untuk unggul 4-0. Dia terus memimpin hingga 6-1 sebelum Vitidsarn memutuskan mundur.
Mayoritas Wakil Indonesia Tersingkir Cepat di Singapore Open 2023
Ginting merupakan satu-satunya wakil Indonesia di semifinal Singapore Open 2023. Sehari sebelumnya ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Mathin kandasi di perempat final.
Sedangkan delapan nama lain terhenti di babak 16 besar, termasuk juara bertahan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Advertisement