Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Timnas Jerman U-17 di Piala Dunia U-17 2023 Christian Wuck mengaku kenal dengan juru taktik klub Liga 1 Indonesia Persija Jakarta, Thomas Doll. Keduanya memang sama-sama berasal dari negeri panser dan diketahui pernah menjalani karier di liga Jerman.
Adapun Doll yang saat ini tengah fokus menangani Macan Kemayoran sempat bermain untuk klub Hamburg SV serta melatih raksasa Bundesliga Borussia Dortmund selama satu musim, terhitung sejak 2007 hingga 2008.
Sementara itu, Wuck yang baru saja mengantar anak-anak asuhnya finis sebagai pemuncak klasemen grup F Piala Dunia U-17 2023 pernah mengenakan seragam VfL Wolfsburg, sebelum terjun ke dunia pelatihan dan berakhir menangani timnas kelompok umur Jerman.
Advertisement
Kendati tak pernah menjalani karier di klub yang sama, Christian Wuck familiar dengan sosok Doll. Pelatih berusia 57 tahun itu kenal berkat saratnya pengalaman dia di liga Jerman kala masih berkiprah sebagai pemain.
"Ya, saya kenal dia. Thomas Doll adalah pelatih bagus," ungkap Christian Wuck saat ditanyai awak media mengenai juru taktik Persija Jakarta.
"Selama bertahun-tahun, dia menjadi pemain liga Jerman dan dia bisa memberikan pengalaman (yang bagus) kepada pemain Indonesia," sambung pelatih Timnas Jerman U-17.
Tak Berkomunikasi dengan Thomas Doll
Namun, Christian Wuck mengaku dirinya belum sempat berkomunikasi dengan Thomas Doll. Juru taktik asal Persija pun tak memberinya saran atau rekomendasi soal Indonesia selama menjalani kompetisi di Tanah Air.
"Tidak (tidak bicara dengan Thomas Doll)," ujar Wuck singkat saat ditanyai awak media terkait komunikasinya dengan Thomas Doll.
Walau begitu, juru taktik Jerman U-17 nampaknya cukup nyaman berada di Indonesia. Ia mengklaim orang-orang yang ditemui di Tanah Air sangat ramah, sehingga membuat dia ingin bertahan hingga laga final Piala Dunia U-17 2023.
"Akan tetapi memang Indonesia sangat ramah orang-orangnya. Kami ingin tetap berada di sini hingga 2 Desember (final Piala Dunia U-17 2023)," tutur Wuck.
Advertisement
Timnas Jerman U-17 Lolos ke Babak 16 Besar
Sekadar informasi, Timnas Jerman U-17 di bawah asuhan Christian Wuck masih akan melanjutkan perjuangannya di Tanah Air dengan melakoni babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.
Pasukan muda Tim Panser bakal ditantang Amerika Serikat dalam pertandingan fase knock-out yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada Selasa (21/11/2023) puukul 15.30 WIB.
Christian Wuck pun mengaku dirinya senang bisa kembali ke kota kembang setelah sempat menjalani satu pertandingandi Jakarta International Stadium. Hal ini lantaran suhu udara di Bandung dinilai lebih bersahabat buat timnya ketimbang Jakarta.
"(Kembali ke Bandung untuk babak 16 besar Piala Dunia U-17) itu sangat bagus karena di sana tidak panas seperti di Jakarta," ujar pelatih berusia 50 tahun saat ditemui awak media di mixed zone JIS selepas laga Jerman vs Venezuela, Sabtu (18/11/2023) malam WIB.