RANS Mempersembahkan Sport Party yang Menghadirkan Banyak Artis, Nonton di Vidio!

RANS menggelar aracara Sportainment bertajuk Sport Party, Sabtu (23/12/2023). Saksikan pertandingan Sport Party di Vidio.

oleh Muhammad Disha Brahmana Putra diperbarui 22 Des 2023, 15:30 WIB
Diterbitkan 22 Des 2023, 15:30 WIB
RANS Mempersembahkan Sport Party yang Menghadirkan Banyak Artis, Nonton di Vidio!
RANS Mempersembahkan Sport Party yang Menghadirkan Banyak Artis, Nonton di Vidio!... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dunia sportainment di Indonesia memang sedang menggeliat. Setelah sebelumnya berpartisipasi dalam pertandingan Tiba-Tiba Tenis, kini Raffi Ahmad bersama RANS akan menyajikan pertandingan tenis dalam balutan Sport Party. Nonton acara Sport Party di Vidio.

RANS Entertainment kembali menghadirkan acara olahraga yang dibalut dengan hiburan. Kali ini, RANS akan menghadirkan pertandingan tenis dengan tajuk Sporty Party: Clash of Celebrity yang menghadirkan banyak sekali artis papan atas Indonesia.

Acara ini akan menjadi pesta olahraga para artis menjelang penutup tahun 2023. Sport Party: Clash of Celebrity akan digelar pada Sabtu, 23 Desember 2023 di Istora Senayan, Jakarta.

Dengan mengambil tempat di Istora Senayan, Sport Party menawarkan pengalaman menonton yang lebih dekat dan intens bagi para penggemar olahraga dan penggemar selebriti. Ajang olahraga yang dihadirkan dalam suasana penuh hiburan membuat Sport Party menjadi sebuah penutup tahun yang berkesan dan tak terlupakan.

Selain menonton secara langsung, Anda juga bisa menikmati acara RANS ini dengan cara live streaming di Vidio.

Format Pertandingan Sport Party

Ajang Sport Party ini akan menggelar pertandingan dengan berkelompok. Para artis yang berpartisipasi akan dibagi ke dalam dua tim, yaitu tim biru dan tim merah. Tim biru akan dipimpin oleh Raffi Ahmad sedangkan tim merah akan dipimpin oleh aktor Dion Wiyoko.

Tim biru berisi 5 pemain yang terdiri dari berbagai macam latar belakang, mulai dari host hingga penyanyi. Tim ini akan diperkuat oleh Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Yura Yunita, Desta dan juga Dikta.

Sementara itu, tim merah yang dipimpin oleh Dion Wiyoko juga akan diisi oleh banyak pemain film terkenal. Tim merah akan diperkuat oleh Dion Wiyoko, Tanta Ginting, Rezky Aditya, Luna Maya serta Gege Elisa.

Acara Sport Party ini akan menghadirkan lima pertandingan sekaligus, yaitu men’s single, women’s single, men’s double, women’s double, hingga mix double. Ajang ini menjadi semakin menarik karena semua pertandingan akan dilaksanakan dengan sistem undian yang membuat pertandingan ini penuh dengan kejutan.

Tidak Hanya Pertandingan Olahraga

Ajang Sport Party: Clash of Celebrity tidak hanya menyajikan pertandingan tenis saja. Acara ini juga akan menghadirkan pertunjukan hiburan musik yang akan menghibur para penonton di lapangan maupun yang menonton secara streaming.

Raffi Ahmad akan tampil bersama band-nya yang berisikan personil artis-artis papan atas Indonesia, yaitu Desta, Dikta, Andre Taulany dan Surya Insomnia. Seorang vokalis kenamaaan Indonesia juga akan ikut serta dalam acara ini. Selain itu, ada juga penampilan spesial dari grup JKT48 yang akan menghibur para penonton.

Saksikan live streaming Sport Party di Vidio.

Nonton Sport Party di Vidio

Itulah dia pembahasan lengkap mengenai acara Sport Party yang akan tersaji di akhir tahun ini. Acara ini menjadi pesta olahraga bagi para artis dan tentunya menjadi hiburan yang menarik untuk para penonton. Saksikan siaran langsung Sport Party di Vidio.

Langsung saja download aplikasi Vidio dan segera berlangganan paket Vidio Platinum mulai dari Rp 39 ribu/bulan. Dengan paket ini, Anda bisa menyaksikan berbagai hiburan seperti film dan serial. Ada juga berbagai tayangan olahraga yang bisa Anda saksikan di Vidio.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya