Jelang Lawan Timnas Indonesia di 16 Besar Piala Asia 2023, Media Australia Kritik Graham Arnold

Media Australia The Sydney Morning Herald mengkritik gaya main Australia yang kurang meyakinkan jelang melawan Timnas Indonesia di 16 besar Piala Asia 2023.

oleh Defri Saefullah diperbarui 28 Jan 2024, 07:00 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2024, 07:00 WIB
Graham Arnold Timnas Australia
Pelatih Australia, Graham Arnold (AP Photo/Luca Bruno)

Liputan6.com, Dona- Australia bakal menghadapi duel sengit melawan Timnas Indonesia pada babak 16 besar Piala Asia 2023. Duel ini berlangsung di stadion Jassim Bin Ahmad, Doha, Minggu (28/1/2024) mulai pukul 18.30 WIB.

Di atas kertas, Australia sangat diunggulkan melawan Indonesia. Australia saat ini ada ranking 25 FIFA, sedangkan Timnas Indonesia berada di ranking 146.

Bak langit dan bumi. Namun media asal Australia, The Sydney Morning Herlad malah mengkritik pelatih The Socceroos, Graham Arnold.

Jurnalis The Sydney Morning Herald, Vince Rugari mempertanyakan apakah terlalu besar memberi harapan kepada Australia yang ditangani Graham Arnold. "Apakah kami meminta terlalu banyak dari Graham Arnold dan Socceroos," tulisnya di judul tulisan.

Vince Rugari menyoroti penampilan Australia yang belum meyakinkan selama mengikuti Piala Asia 2023. Meski raih poin 7 dan puncaki klasemen grup B, tapi Australia hanya mencetak 4 gol.

Rugari tambah heran dengan komentar Graham Arnold usai pertandingan lawan Uzbekistan. Saat itu, Graham berkata,"Saat energi kami tinggi dan pemain kompak, Anda bisa meraih prestasi lebih tinggi, itu yang kami lakukan."

 

Statistik Australia Mengkhawatirkan

Timnas Australia di Piala Asia 2023.
Timnas Australia di Piala Asia 2023. (Bola.com/Dok.AFC).

Rugari membeberkan beberapa kelemahan Australia. Meski tak terkalahkan di fase grup, Australia disebutnya minim tembakan ke arah gawang.

"Mereka ada di posisi 17 dari 24 tim untuk tembakan ke arah target per laga, di bawah Tajikistan dan Malaysia. Padahal kalau lolos ke perempat final, jika mengalahkan Indonesia, mereka akan melawan Arab Saudi dan Korea Selatan," tulisnya.

"Sepanjang masa kedua Arnold dengan Australia, tim ini kesulitan untuk menjadi tim yang dominan dalam hal penguasaan bola. Mereka juga tak punya banyak variasi di sepertiga lapangan. Itu bukan masalah baru."

 

Khawatirkan Pertahanan Rapat Indonesia

Timnas Australia
Timnas Australia menantang Indonesia di 16 besar Piala Asia 2023 (AFP)

 

Rugari juga mengkhawatirkan kemampuan Australia merobohkan pertahanan rapat Timnas Indonesia. Soalnya, Australia kekurangan pemain kreatif.

"Kami kurang punya pemain kreatif yang bisa membongkar pertahanan. Tak ada laga mudah di Piala Asia, sulit untuk membongkar pertahanan dengan sistem low block. Sulit berharap terjadi banyak gol," ujarnya.

 

Komentar Shin Tae-yong Jelang Lawan Australia

Jackson Irvine, Australia
Gelandang serang Australia Jackson Irvine (AFP)

 

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengakui anak-anak asuhnya nyaris mustahil mampu meladeni permainan Australia dalam pertandingan babak 16 besar Piala Asia 2023 di Stadion Jassim Bin Hamad, Minggu (28/1/2024).

Walau demikian, juru taktik asal Korea Selatan itu memastikan pihaknya bakal berupaya membawa skuad Garuda tampil maksimal selama pertandingan. Bila tak menutup kemungkinan, STY berambisi menantang Korea Selatan di babak perempat final.

"Sejujurnya, saya tidak berpikir kami punya peluang untuk mengalahkan Australia. Dari segi ball possession kami mungkin cuma akan mencatatkan 70-30, 70 persen Australia dan 30 persen Indonesia," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers pra pertandingan yang disiarkan di YouTube AFC, Sabtu (27/1/2024).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya