Manchester United Bisa Bisa Full Senyum, Pemain yang Ingin Dibuang Segera Laku Rp 831 Miliar

Manchester United bisa mendapatkan dana segar Rp 831 Miliar dari penjualan pemain bermasalah.

oleh Thomas diperbarui 14 Jun 2024, 08:00 WIB
Diterbitkan 14 Jun 2024, 08:00 WIB
Manchester United - MU - Liga Inggris
Logo Manchester United atau MU di Stadion Old Trafford. (Oli SCARFF / AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United bisa segera mendapatkan pemasukkan sekitar 40 juta poundsterling atau Rp 831 miliar. Sudah ada titik terang untuk penjualan salah satu pemain yang tidak lagi diinginkan kehadirannya di Old Trafford.

The Mail pada pertengahan Juni 2024 melaporkan klub Liga Italia Juventus bakal menjadi dewa penolong bagi MU. Juventus akan segera membeli penyerang MU Mason Greenwood senilai 40 juta poundsterling.

Kepindahan Greenwood ke Juventus tinggal selangkah lagi terjadi. Juve tak keberatan membayar mahal untuk Greenwood meski pembayaran transfer ini akan dilakukan dengan mencicil beberapa kali.

Juventus makin ngebet dengan Greenwood usai mendapatkan pelatih baru Thiago Motta. Eks pemain Inter Milan itu menginginkan Greenwood jadi rekrutan pertamanya di Turin. Motta sudah punya perencanaan besar pada seorang Greenwood.

Motta ingin memainkan Greenwood sebagai tandem dari Dusan Vlahovic. Pria asal Brasil itu tidak berniat menjual Vlahovic. Arkadiusz Milik yang kemungkinan terbuang dari Turin di musim panas 2024 ini.

Juventus dan Motta tertarik pada Greenwood setelah melihat pemuda 22 tahun itu bangkit dari keterpurukan dan bersinar ketika dipinjamkan MU ke klub LaLiga, Getafe. Sepanjang musim 2023/2024, Greenwood membuat delapan gol dan enam assists di LaLiga.

Greenwood Tergoda Pindah ke Juventus.

Foto: Daftar Top Skor Sementara Liga Inggris 2021 / 2022, Manchester United Dominasi Klasemen
Mason Greenwood (Foto: AFP/Paul Ellis)... Selengkapnya

Getafe sebenarnya ingin mempermanenkan Greenwood. Namun tawaran dari Juventus yang ikut main di Liga Champions bakal membuat pemuda Inggris itu akan menolak kesempatan bertahan di ibukota Spanyol. Kesepakatan personal konon sudah dicapai Juventus dengan Greenwood.

MU sendiri sudah tidak menginginkan Greenwood sejak tersandung masalah hukum yang hampir membuatnya di penjara cukup lama. Meski akhirnya pengadilan Manchester tak jadi mendakwa Greenwood, MU sudah memutuskan tidak bakal memakai jasa Greenwood lagi.

Nasib Greenwood di MU

Foto: Deretan Transfer Kejutan yang Terjadi pada Deadline Bursa Transfer Pemain Musim Panas 2023 / 2024
Manchester United akhirnya meminjamkan Mason Greenwood ke Getafe (AFP/Oli Scarff)... Selengkapnya

Fans dan pemain tim wanita MU tak menginginkan kehadiran Greenwood lagi. Tahun lalu MU sudah mengumumkan Greenwood tak punya masa depan di Old Trafford. Tapi MU kehabisan waktu untuk mencarikan klub yang mau membelinya tahun lalu sehingga akhirnya cuma meminjamkan Greenwood ke Getafe.

Setelah sukses selama masa peminjaman, MU tak kerepotan mencarikan klub yang mau membeli Greenwood di bursa transfer musim panas 2024. Selain Juventus, Atletico Madrid dan Barcelona juga berminat.

Manchester United Butuh Dana Segar

Bila benar Juventus jadi membeli Greenwood senilai 40 juta pounds, MU bisa full senyum. Tambahan dana 40 juta pounds ini bakal sangat membantu manajer Erik ten Hag untuk berburu pemain baru. MU harus menjual pemain sebelum bisa belanja mewah karena adanya ancaman Financial Fair Play.

Ten Hag sendiri sangat butuh banyak pemain baru untuk mengarungi musim 2024/2025. The Red Devils berencana merekrut satu striker baru, satu bek tengah dan satu bek kiri di bursa transfer musim panas 2024.

Klasemen Liga Inggris

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya