Tak Bermain, Tapi Kiper Arsenal Beri Penilaian Jalannya Laga

"Saya menilai pertandingan tadi cukup luar biasa dan jalannya laga tadi juga cukup menarik bagi saya," ucap Szczesny.

oleh jeffrey Diperbarui 15 Jul 2013, 02:30 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2013, 02:30 WIB
wojciech-szczesny-130715a.jpg
... Selengkapnya
Indonesia menjadi negara pertama yang dikunjungi Arsenal dalam rangkaian tur pramusim jelang kompetisi 2013-14. Di Jakarta, Arsenal bermukim selama tiga hari.

Tapi, ada cerita unik selepas pertandingan antara Indonesia Selection kontra Arsenal pada Minggu (14/7/13). Pasalnya penjaga gawang utama, Arsenal Wojceich Szczesny mengatakan pertandingan kontra Indonesia cukup luar biasa.

Walaupun dia tidak bermain dalam pertandingan itu, tapi kiper asal Polandia itu menilai Indonesia bermain cukup baik.

"Saya menilai pertandingan tadi cukup luar biasa dan jalannya laga tadi juga cukup menarik bagi saya," ucap Szczesny.

Ketika ditemui di lorong pemain sesuai pertandingan, pemain berusia 23 tahun itu menilai Indonesia negara yang luar biasa dan memiliki pemandangan yang cukup indah.

Selain itu kiper kelahiran Warsawa itu, mengaku ingin sekali suatu saat nanti kembali ke Indonesia, entah itu untuk berlibur bersama keluarganya.

"Suatu saat nanti saya sangat ingin kembali ke Indonesia baik itu untuk liburan maupun bermain bola," tambah Szczesny. ()

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya