Cek Fakta: Hoaks Kabar Ida Dayak Sembuhkan Tukul Arwana dan Diberi Hadiah Mobil Mewah

Beredar kabar hoaks Ida Dayak menyembuhkan artis Tukul Arwana dari penyakitnya dan diberikan hadiah mobil mewah.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 10 Apr 2023, 14:12 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2023, 14:09 WIB
Gambar Tangkapan Layar Kabar Hoaks Ida Dayak Menyembuhkan Artis Tukul Arwana dari Penyakitnya dan Diberi Hadiah Mobil Mewah (sumber: Facebook).
Gambar Tangkapan Layar Kabar Hoaks Ida Dayak Menyembuhkan Artis Tukul Arwana dari Penyakitnya dan Diberi Hadiah Mobil Mewah (sumber: Facebook).

Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang Ida Dayak menyembuhkan artis Tukul Arwana dari penyakitnya dan diberikan hadiah mobil mewah beredar di media sosial. Kabar tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 5 April 2023.

Akun Facebook tersebut mengunggah video berjudul "Berita Terbaru !! Sang Ayah Sembuh Ditangan Bu Ida Dayak, Putra Tukul Beri Mobil Mewah".

Video berdurasi 7 menit 49 detik itu berisi foto-foto kegiatan Ida Dayak yang tengah mengobati pasiennya. Dalam video itu, ada juga foto-foto Tukul Arwana.

"Ega Prayudi dibuat takjub ketika Ida Dayak mengobati sang ayah, karena tidak membutuhkan waktu lama. Tukul Arwana sudah bisa normal sedia kala. Tak heran jika banyak orang yang mencari kehebatan pengobatan gratis yang dilakukan Ida Dayak ini," demikian narasi dalam video tersebut.

Seperti diketahui, Tukul Arwana mengalami pendarahan otak pada September 2021 lalu. Hingga kini, Tukul belum terlihat tampil di layar kaca, sebab masih menjalani terapi dan pengobatan untuk menyembuhkan penyakitnya.

Video tersebut kemudian dikaitkan dengan kabar bahwa Ida Dayak telah menyembuhkan Tukul Arwana dari penyakitnya dan diberi hadiah mobil mewah.

"Sang Ayah Sembuh Ditangan Ibu Ida Dayak, Putra Tukul Beri Mobil Mewah," tulis salah satu akun Facebook.

Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 108 ribu kali direspons dan mendapat 8 ribu komentar dari warganet.

Benarkah Ida Dayak menyembuhkan artis Tukul Arwana dari penyakitnya dan diberi hadiah mobil mewah? Berikut penelusurannya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Penelusuran Fakta

CEK FAKTA Liputan6
CEK FAKTA Liputan6 (Liputan6.com/Abdillah)

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri kabar tentang Ida Dayak menyembuhkan artis Tukul Arwana dari penyakitnya dan diberikan mobil mewah. Penelusuran dilakukan dengan memasukkan kata kunci "ida dayak sembuhkan tukul arwana" di kolom pencarian Google Search.

Hasilnya tidak ada informasi valid dari media arus utama yang mengabarkan kabar tersebut. Liputan6.com kemudian menemukan video berisi klarifikasi dari Ida Dayak perihal isu dirinya menyembuhkan Tukul Arwana dan diberi hadiah mobil mewah.

Video tersebut berjudul "ibu Ida Dayak klarifikasi" yang diunggah channel YouTube petualang ibu dayak pada 8 April 2023.

Berikut gambar tangkapan layarnya:

<p>Gambar Tangkapan Layar Video dari Channel YouTube petualang ibu dayak.</p>

Pada menit ke 4 detik ke 32, seorang perempuan tengah mewawancarai Ida Dayak perihal kabar telah menyembuhkan Tukul Arwana dari penyakitnya.

"Di Indonesia kan ada artis atau pelawak itu namanya Tukul Arwana. Dia sudah lama sakit kak. Dengar-dengar kakak yang menyembuhkan mas Tukul," tanya si perempuan kepada Ida Dayak.

"Tukul mana? Enggak kenal," jawab Ida Dayak.

Kemudian perempuan tersebut kembali menanyakan perihal Ibu Dayak yang menerima hadiah karena telah mengobati dan menyembuhkan Tukul Arwana.

"Katanya kakak menyembuhkan Tukul Arwana terus kakak dapat hadiah juga nih dari Tukul Arwana," kata si wanita berhijab tersebut.

"Apa itu (hadiahnya)? Belum pernah ketemu Tukul Arwana. Tapi saya ndak pernah kenal Tukul Arwana. Saya tidak pernah membantu dan bertemu. Apalagi menyembuhkan," jawab Ida Dayak.

 

Referensi:

https://www.youtube.com/watch?v=UBoBqM0nTEE

 


Kesimpulan

Kabar tentang Ida Dayak menyembuhkan artis Tukul Arwana dari penyakitnya dan diberikan mobil mewah ternyata tidak benar alias hoaks. Dalam sebuah video wawancara, Ida Dayak bahkan mengaku tidak pernah bertemu, menyembuhkan, apalagi sampai mendapat hadiah mobil mewah dari Tukul Arwana.

 

banner Hoax
banner Hoax (Liputan6.com/Abdillah)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya