Aksi Dramatis Gajah Selamatkan Orang Tenggelam di Sungai

Ternyata hewan pun punya naluri menolong manusia yang sedang mengalami kesulitan.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Okt 2016, 14:48 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2016, 14:48 WIB
Aksi Dramatis Gajah Selamatkan Orang Tenggelam di Sungai
Aksi Dramatis Gajah Selamatkan Orang Tenggelam di Sungai

Liputan6.com, Jakarta Ternyata hewan pun punya naluri menolong manusia yang sedang mengalami kesulitan. Sebuah video yang menayangkan aksi dramatis anak gajah yang menyelamatkan manusia yang sedang tertimpa musibah menyebar di media sosial. 

Video berdurasi tak sampai satu menit ini, membuat hati netizen meleleh. Sampai hari ini, Sabtu, 15 Oktober 2016, video itu telah ditonton 110 ribuan kali.

Peristiwa ini terjadi di Thailand Elephant Nature Park. Gajah  muda yang bernama Kham Lha ini adalah salah satu dari 19 gajah yang diselamatkan oleh pihak Taman nasional tahun lalu. Sebelum di selamatkan, Kham La mengalami penyiksaan dengan diikat dan dipaksa tunduk agar mau dinaiki para turis.

Aksi Dramatis Gajah Selamatkan Orang Tenggelam di Sungai

Dalam video yang diposting di media sosial ini, sahabat Kha Lam, Darrick berpura-pura tenggelam di sungai. Bagaimana reaksi Kha Lam melihat temannya terancam bahaya?

Anak gajah itu kemudaian berlari, mengejar Derrick untuk menyelamatkannya. Dengan menyeberangi sungai, Kha Lam akhiarnya bisa memegang Deriick dan membawanya ke tempat yang aman.

Aksi Dramatis Gajah Selamatkan Orang Tenggelam di Sungai

Persahabatan kedua makhluk yang berbeda spesies ini menjadi bahasan di media sosial. Mereka menganggap hal itu adalah hal yang menakjubkan. Bahkan beberapa orang yang telah menonton video ini terharu sampai menitikkan air mata. 

Aksi Dramatis Gajah Selamatkan Orang Tenggelam di Sungai

"Menakjubkan, kenapa masih ada banyak orang yang tega menyakiti binatang besar ini? Mereka pantas kita berikan perlindungan kita dan pantas kita jadikan sahabat"

Seperti apa serunya aksi gajah muda dalam menyelamatkan sahabatnya ini, yuk kita tonton videonya di bawah ini: 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya