Liputan6.com, Jakarta Ketika berada di sekolah, mungkin diantara kalian pernah merasa bosan dengan dekorasi yang monoton. Sehingga kegiatan belajar menjadi kurang menarik, bahkan jadi mudah ngantuk.
Andaikan, dekorasi ruang belajar dibuat menarik dan berbeda. Mungkin semangat untuk berkonsentrasi belajar bisa semakin tinggi. Seperti sekolah yang ada di Filipina ini, misalnya.
Baca Juga
Advertisement
Dibuat dengan sentuhan yang unik, gedung sekolah yang satu ini menyajikan atmosfer berbeda untuk para siswa dan siswinya.
Sebuah sekolah di Filipina ini memutuskan untuk mendekorasi gedungnya agar terlihat seperti restoran cepat saji dan food court. Tidak hanya itu, berbagai brand terkenal pun menjadi latar bagunan kelas yang ditempati murid-muridnya.
Â
Untuk Menurunkan Angka Bolos Sekolah
Bukan tanpa alasan, melansir laman viral4real, rupaya ide mengubah tampilan sekolah ini dilakukan untuk menurunkan angka bolos sekolah.
Melalui dekorasi ini, staf pengajar sekolah tersebut berharap tak ada siswa-siswinya yang melewatkan jam pelajaran. Sekilas, saat dilihat, sekolah ini pun tak nampak seperti tempat belajar, melainkan terlihat seperti food court.
Berbagai brand seperti 711, McDonald's, restoran Filipina seperti Jollibee, Chowking, Mang Inasal, Greenwich, Mr. Liempo juga ada di sana.
Kalau kamu bersekolah di tempat ini, kira-kira setuju nggak dengan dekorasinya? Atau nggak setuju karena jadi merasa lapar terus?
Â
Advertisement
Menarik Perhatian
Tampilan sekolah yang lain dari pada kebanyakan tempat belajar ini pun telah menarik perhatian netizen di media sosial. Setidaknya, potret penampakan sekolah yang dibuat mirip restoran cepat saji ini telah dibagikan sebanyak 3.000 kali dan terus menarik perhatian.
Berbagai komentar pun keluar dari netizen soal sekolah dengan dekorasi unik ini. Ada yang mengatakan jika ide tersebut patut diacuingi jempol, namun ada juga yang tak setuju karena penampakannya yang seperti food court.
Sekolah di tempat seperti ini pasti akan membawa atmosfir berbeda. Ide unik seperti ini pun rasanya sesekali bisa ditiru sekolah lain ya agar para siswa dan siswinya tak bosan. Mau lihat seperti apa tampilan sekolah dengan dekorasi brand lain?
Berikut ini adalah beberapa sudut penampakan sekolah di Filipina, yang disebut seperti food court.
Potret Sekolah
Advertisement
Potret Sekolah
Potret Sekolah
Reporter
Lanny Kusumastuti
Â
Sumber: Bintang.com
Â
Lihat Juga Video Pilihan Berikut Ini:
Advertisement