Viral, Aksi Guru TK Sengaja Buat Muridnya Terjatuh Dikecam Warganet

Aksi guru ini tentu langsung mendapat kecaman dari warganet.

oleh Camelia diperbarui 17 Mei 2018, 10:00 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2018, 10:00 WIB
guru TK lakukan kekerasan pada muridnya (elite readers)
guru TK lakukan kekerasan pada muridnya (elite readers)

Liputan6.com, Jakarta - Guru merupakan orang tua kedua bagi para anak didiknya di sekolah. Oleh karena itu, guru tentu harus mengayomi murid-muridnya apalagi jika mereka masih sangat kecil. Namun, nampaknya hal tersebut tak berlaku bagi seorang guru TK di Tiongkok, yang baru-baru ini jadi perbincangan viral. Guru perempuan tersebut diketahui melakukan kekerasan kepada murid perempuan.

Dilansir Elite Readers, dalam sebuah video CCTV yang beredar di media sosial terlihat guru perempuan yang tak diketahui identitasnya itu memaksa seorang murid perempuan untuk duduk di sebuah kursi. Namun, dia melakukannya dengan mendorong tubuh mungil si murid. Bocah itu pun terdorong ke arah mejanya dengan cukup keras.

Bocah tersebut lantas duduk di kursi tersebut, namun di saat bersamaan sang guru dengan cepat menarik kursi yang diduduki oleh si bocah. Tak pelak, bocah mungil itu pun terjatuh dalam posisi duduk di lantai. Beruntung dirinya tak menangis dan segera berdiri kembali.

Nampaknya guru tersebut sedang mencoba menghukum sang murid yang dianggap mengganggu teman sekelasnya dan tidak duduk di kursi miliknya. Namun, bukan berarti dirinya bisa melakukan hal kasar tersebut. Apalagi dilakukan kepada murid yang masih sangat kecil.

Dikecam Warganet

guru TK lakukan kekerasan pada muridnya (elite readers)
guru TK lakukan kekerasan pada muridnya (elite readers)

Ya, aksi guru tersebut sontak saja mendapat kecaman warganet Tingkok. Banyak yang marah dan beranggapan guru tersebut seharusnya segera dipecat.

"Guru itu seharusnya dipecat, bahkan jika dia memiliki hari yang buruk dia tidak pantas melampiaskannya kepada anak-anak," kecam seorang warganet.

"Gadis kecil yang malang, dia tidak pantas menerima perlakuan kasar ini. Sepertinya ia tidak melakukan kesalahan sama sekali," kata warganet lainnya.

Hingga kini belum diketahui identitas guru serta sekolah tempat insiden kekerasan ini terjadi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya