Patut Dicoba, 4 Cara Gampang agar Tidurmu Bisa Lebih Nyenyak

Kerap mengalami gangguan tidur? Kamu perlu coba empat cara mudah ini untuk tidur pulas.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Okt 2018, 10:03 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2018, 10:03 WIB
Tidur
Ilustrasi tidur (iStockphoto/g-stockstudio)

Liputan6.com, Jakarta - Memiliki kualitas tidur yang baik, tentu tidak hanya tidur dengan waktu yang cukup saja. Rasa nyenyak saat tidur juga penting agar saat bangun bisa segar dan menghilangkan lelah.

Untuk kamu yang kerap kesulitan untuk tidur, ada baiknya mencoba empat tips sederhana ini. Dilansir dari berbagai sumber, begini cara gampang untuk tidur pulas tanpa gangguan.

1. Keadaan gelap

Keadaan gelap atau temaram akan lebih memudahkan tubuh beradaptasi dan menimbulkan perasaan mengantuk yang menenangkan. Ketika lampu dimatikan dan kamar gelap akan membuat otak berpikir bahwa inilah saatnya tidur.

2. Suhu ruangan yang dingin

Tempat Tidur
ilustrasi foto kamar tidur (iStockphoto)

Tidur dalam keadaan gerah pasti membuatmu sulit tidur, jadi pastikan mandi sore hari dengan kepala dingin dan nyalakan pendingin udara hingga membuatmu nyaman. Kenyamanan suhu ruangan akan mempermudah tubuh terlelap.

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

3. Aroma terapi

5 Minyak Terapi Aroma Ini Bisa Bakar Libido
Sejak zaman kuno, minyak terapi aroma sering digunakan untuk meningkatkan gairah seks pasangan.

Aroma terapi tidak harus disemprotkan, hanya saja beberapa orang merasa cara ini cukup membantu. Pastikan memilih wewangian yang disukai dan membuat diri mengantuk saat menciumnya.

4. Suasana sunyi

dekorasi kamar sempit
Ilustrasi./Copyright pexels.com/burst

Jaga kondisi ruangan sunyi atau tidak banyak suara. Ketika malam sunyi, akan membuat tubuh secara biologis membuat tubuh yang lelah terlelap dan tertidur. Selain itu, cara mudah yang membuat kita cenderung tidur lelap yakni mandi air dingin.

Itu dia tips sederhana untuk mendapatkan tidur yang nyenyak.

Reporter:

Febi Anindyakirana

Sumber: Vemale.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya