Mudah Dibuat, Ini Resep Minuman Peluntur Lemak Alami

Ingin langsing? coba ramuan peluntur lemak alami ini.

oleh Liputan6.com diperbarui 08 Jun 2019, 18:00 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2019, 18:00 WIB
Mentimun bisa melangsingkan perut
Jus mentimun. (Foto: unsplash.com)

Liputan6.com, Jakarta Usai sebulan penuh berpuasa, banyak orang mengeluhkan berat badan yang kian melonjak lantaran pola makan yang tak teratur. Terlebih lagi saat lebaran, kita akan mengonsumsi begitu banyak makanan berlemak.

Tentu banyak dari kalian yang ingin mengembalikan berat badan namun dengan cara alami dan aman. Nyatanya ada ramuan peluntur lemak alami yang patut kalian coba. Kalian bahkan bisa merasakan manfaatnya dalam waktu tiga hari loh. Ingin mencoba? Berikut resepnya:

Bahan:

1 buah mentimun

5 buah lemon

1 buah jeruk nipis

15 daun mint

2 sdm jahe parut

2,5 liter air

Cara Buat

Air Putih, Menu Diet yang Paling Murah dan Mudah demi berat badan ideal
Ingin memiliki tubuh dengan berat ideal, sehat dan langsing? Kamu bisa mencoba diet air putih yang dikenal mudah dan murah ini.

Iris mentimun, 2 buah lemon, dan jeruk nipis. Sisihkan.

Peras 3 buah lemon dan cincang daun mint, masukkan dalam 1,5 liter air. Aduk rata.

Masukkan 2 sdm jahe parut dan 1 liter air lagi.

Masukkan irisan mentimun, lemon, dan jeruk nipis yang sudah dibuat sebelumnya.

Campur dan aduk semua bahan jadi satu.

Masukkan dalam kulkas, diamkan semalaman.

Keesokan harinya, habiskan minuman ini dalam periode 24 jam.

Lakukan prosedur yang sama untuk dua hari berikutnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya