Meski Dijual Murah, 7 Pulau Pribadi Ini Tak Kunjung Laku Terjual

Memiliki pulau pribadi mungkin memang mimpi banyak orang. Namun, meski mampu, mungkin Anda tidak membeli pulau ini.

oleh Liputan6dotcom diperbarui 06 Jul 2019, 18:30 WIB
Diterbitkan 06 Jul 2019, 18:30 WIB
Pulau yang Mungkin Tak Ingin Kamu Beli
Ilustrasi Pulau/Sumber: privateislandonline.com

Liputan6.com, Jakarta Memiliki pulau mungkin jadi impian banyak orang. Dengan pulau pribadi Anda bisa memanjakan diri dan mencari ketenangan. Pulau pribadi pun memberi keluasan untuk mengembangkan bisnis di pulau tersebut.

Beberapa tokoh terkenal seperti Johny Depp, Celine Dion, atau Leonardo Dicaprio pun memiliki pulau pribadi. Namun membeli pulau tentu hal tidak mudah. Harga pulau tak banyak yang murah.

Dilansir dari Brightside.me, ada beberapa pulau yang dapat Anda beli dengan harga di bawah $80,000 atau sekitar Rp1,2 miliar ($1=Rp14.132). Meski mampu membelinya, beberapa pulau ini mungkin tidak ingin Anda beli.

1. Piaçabuçu Islands, Brazil

Pulau yang Mungkin Tak Ingin Kamu Beli
Sumber: brightside.me copyright JSP Business Travel Company / facebook

Enam pulau dengan keindahan dan keunikan alam bisa kamu beli. Harga pulau ini $79.500 atau sekitar Rp1,1 miliar. Piaçabuçu Island ini berlokasi di Sungai San Francisco. Alasan tak ada yang ingin membelinya salah satunya mungkin karena adanya ketidakjelasan seperti dikenakan pajak yang tidak jelas.

2. Little Rocky Island, Canada

Pulau yang Mungkin Tak Ingin Kamu Beli
Sumber: brightside.me copyright Vladi Private Islands / facebook

Pulau Little Rocky memiliki hutan pinus, pantai dengan pasir putih, dan keindahan alam. Tak ada bangunan apapun di pulau itu sehingga Anda bisa jadi orang pertama yang membangun rumah di sana.

Dengan harga $74,500 atau sekitar Rp1 miliar, pulau itu belum terjual. Alasannya mungkin karena pasar di Canada yang dibanjiri dengan pulau pribadi.

3. Tillamook Island, USA

Pulau yang Mungkin Tak Ingin Kamu Beli
Sumber: brightside.me copyright Wintermeyer Photography / facebook

Dikenal juga sebagai Terrible Tilly, Tillamook Island merupakan batu dengan mercusuar. Harga Tillamook Island awalnya mencapai $500,000 atau sekitar Rp 7 miliar.

Namun harga itu turun menjadi $50,000 (sekitar Rp700 juta). Ombak yang menyapu seluruh pulau serta berbagai legenda dan mitos tentang pulau itu membuat calon pembeli ketakutan.

4. Chandler Island, USA

Pulau yang Mungkin Tak Mau Kamu Kunjungi
Sumber: brightside.me copyright Maine-island

Pulau kecil ini memiliki pemandangan yang bagus. Pulau Chandler dihargai $39,999 atau sekitar Rp565 juta.

Ada sebuah kabin kecil dan Anda pun dapat membangun rumah di sana. Masalah yang membuat pulau ini sulit terjual adalah ketika pasang, air akan memenuhi setengah pulau yang berukuran kecil itu.

5. McGibbon Island, Canada

Pulau yang Mungkin Tak Mau Kamu Kunjungi
Sumber: brightside.me copyright Larry Booker

Pulau McGibbon terletak di St. Johns River, New Brunswick, Canada. Anda bisa membelinya dengan harga $29,900 atau sekitar Rp 422 juta. Masalahnya, pada musim tertentu banjir dapat memenuji seluruh pulau.

Akibatnya, Anda seulit membangun apapun di sana. Meski begitu, di waktu tertentu, pulau itu merupakan tempat yang baik untuk berkemah.

6. Sheep Lake Islands, Canada

Pulau yang Mungkin Tak Mau Kamu Kunjungi
Sumber: brightside.me copyright Vladi Private Islands

Pulau dengan pepohonan yang rimbun dan dikelilingi perairan jernih ini dapat memberikan kegembiraan. Namun, jika Anda ingin pulau pribadi, hal itu sulit ditemukan di sini.

Ini karena Pulau Sheep Lake dekat dengan desa nelayan sehingga mungkin ada banyak pengunjung. Pulai ini bisa dibeli dengan harga $50,989 atau sekitar Rp720 juta.

7. Fort Carroll, USA

Pulau yang Mungkin Tak Mau Kamu Kunjungi
Sumber: brightside.me copyright instagram @patgavin

Pulau pribadi buatan, Fort Caroll yang dibangun pada 1848 untuk melindungi kota Baltimore. Namun, jika Anda membelinya, Anda harus berurusan dengan benteng yang terlantar di sana. Sebenarnya, bisnis lokal di sana telah mencoba merenovasi pulau tersebut dan mengubahnya dengan hotel, kasino, bahkan penjara, tapi hal itu tidak berhasil.

Di sana ada pusat konservasi burung camar dan bangau sehingga Anda akan sulit membangun infrastruktur besar- besaran karena akan mengganggu burung-burung tersebut. Pulau tersebut dijual dengan harga $31,500 atau sekitar Rp445 juta.

 

 

Penulis:

Santi Muhrianti

Universitas Padjadjaran

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya