Liputan6.com, Amerika Serikat - Sebagian pria memilih untuk melamar kekasihnya di tempat umum dan disaksikan oleh banyak individu. Namun, momen tersebut bisa menjadi sangat romantis atau justru sebaliknya, yaitu ditolak seperti pria ini.
Baca Juga
Advertisement
Seorang pria melamar kekasihnya saat pertandingan bisbol sedang berlangsung di Polar Park, Massachusettes, AS. Proses lamaran tersebut pun disaksikan ribuan penonton baseball yang terdengar bersorak-sorai.
Bahkan momen tersebut ditampilkan di layar lebar stadion. Melalui akun Instagram @wtwmass, pemilik akun mengunggah momen tersebut.
Dalam videonya, pasangan itu berada di atas podium dan tampak mengenakan pakaian serasi dari tim bisbol favoritnya.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Kekasihnya pergi
Pria itu kemudian berlutut sambil memegang cincin untuk kekasihnya dan berharap bisa menghabiskan sisa hidup bersamanya. Aksinya itu pun didukung oleh para penonton lainnya. Beberapa berteriak “Ya Tuhan!” ketika melihatnya.
Namun, respons wanita itu sungguh di luar dugaan. Ia tampak menggelengkan kepalanya dan berjalan mundur. Sang wanita bahkan pergi begitu saja dan meninggalkan kekasihnya yang masih berlutut memegang cincin.
Melansir dari Mirror, Jumat (23/7/2021), wanita itu langsung berlari ke tepi peron tempatnya berdiri dan mengatakan kepada penonton lainnya bahwa ia harus pergi.
Lihat postingan ini di Instagram
Advertisement
Respons Warganet
Apesnya lagi, momen tersebut dilihat oleh banyak individu dan tak sedikit yang merekam tragedi lamaran gagal tersebut. Kini, video penolakan lamaran itu pun viral di media sosial dan telah ditonton lebih dari 165 ribu kali.
Tak sedikit warganet yang memberikan komentar dan ikut merasa kecewa dengan sikap wanita itu.
“Inilah sebabnya mengapa saya akan sangat takut untuk melamar di depan umum. Setidaknya jika saya melakukannya secara pribadi dan dia menolak saya, itu akan menjadi rendah,” tulis akun @jake.armstrong.
“Doa untuk pria itu,” kata akun @coleormont.
“Bangkit raja. Anda tidak pantas untuknya,” sahut akun @coreyjenuore.
“Setidaknya katakan “ya” pada awalnya, lalu bilang padanya secara pribadi jika tidak mau,” komentar akun @matt.