Jejak Karier Mads Mikkelsen, Pemeran Grindelwald Baru di Fantastic Beasts

Aktor Mads Mikkelsen akhirnya memerankan tokoh Gellert Grindelwald dalam film Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore usai menggantikan Johnny Depp.

oleh Camelia diperbarui 14 Apr 2022, 20:08 WIB
Diterbitkan 14 Apr 2022, 17:51 WIB
Mads Mikkelsen dalam Fantastic Beasts 3 atau Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore. (Warner Bros. Pictures via AP)
Mads Mikkelsen dalam Fantastic Beasts 3 atau Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore. (Warner Bros. Pictures via AP)

Liputan6.com, Jakarta - Aktor Mads Mikkelsen akhirnya memerankan tokoh Gellert Grindelwald dalam film Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore usai menggantikan Johnny Depp yang telah berperan untuk karakter tersebut di dua film sebelumnya.

Bukan tanpa alasan, Johnny Depp dipecat dari waralaba ini seminggu sebelum syuting terkait kasus pencemaran nama baik terhadap The Sun pada tahun 2020 lalu. Meski waktu yang dipersiapkan Mads untuk mendalami karakter Grindelwald sangat mepet, tapi kemampuan aktingnya sangat mumpuni. Bahkan hampir semua kritikus memberikan pujian terhadap performa Mads Mikkelsen. 

Nampaknya keberhasilan besar Mads sejajar dengan kemampuan akting aktor asal Denmark yang telah aktif sejak tahun 90-an silam ini. Dilansir dari IMDB, Kamis (14/4/2022), Mads lahir di Sterbro, Kopenhagen, dari pasangan Bente Christiansen yang berprofesi sebagai seorang perawat, dan Henning Mikkelsen yang merupakan seorang bankir.

Dimulai sebagai pendorong/pecandu kehidupan rendahan di film Pusher tahun 1996, Mads perlahan-lahan tumbuh menjadi salah satu aktor film terbesar Denmark. Keberhasilan di negara asalnya termasuk Flickering Lights (2000), Shake It (2001) dan seri polisi pemenang Emmy Rejseholdet (2000).

Kesuksesannya telah membawanya ke luar negeri di mana ia bermain bersama Gérard Depardieu dalam film I Am Dina (2002) serta dalam komedi Spanyol Torremolinos 73 (2003) dan film laris Amerika King Arthur (2004).

Dia juga memainkan peran Dr. Hannibal Lecter dalam serial NBC yang sukses besar dan diakui secara kritis Hannibal (2013), dari 2013 hingga 2015. Mads pun secara perlahan tapi pasti merambah karier ke Hollywood yang semua berawal dari penampilannya dalam sekuel film 007, ‘Casino Royale’ (2006).

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

 

Mendapat Banyak Penghargaan

David Prenstiss diperankan Mads Mikkelsen dalam Chaos Walking. (Foto: Lionsgate/ IMDb)
David Prenstiss diperankan Mads Mikkelsen dalam Chaos Walking. (Foto: Lionsgate/ IMDb)

Diberkati wajah khas Skandinavia, tak heran jika Mads Mikkelsen memiliki garis wajah tegas dan tatapan mata tajam. Ini semua memberikan kesan dingin serta misterius. Tidak heran dengan perawakannya tersebut, Mads kerap mendapatkan peran antagonis. Tapi siapa sangka, karena kemampuan tersebut, ia jusru mendapat banyak penghargaan.

Beberapa penghargaan yang pernah diraihnya antara lain, Rouen Nordic Film Festival Award, Palm Springs International Film Festival, London Film Critics Circle Award, Saturn Award, Satellite Award, European Film Award, hingga Cannes Film Festival Award. Mikkelsen bahkan mendapat gelar kehormatan Ridder Order of the Dannebrog dari Kerajaan Denmark serta Chevalier Ordre des Arts et des Lettres dari Pemerintahan Prancis.

Namun siapa sangka bahwa menjadi aktor ternyata bukanlah cita-cita pertama Mikkelsen. Pasalnya Mikkelsen memiliki profesi awal sebagai pesenam dan penari profesional di Denmark. Mikkelsen bahkan mempelajarinya sejak mengenyam pendidikan di sekolah menengah.

Aktingnya di Fantastic Beast Mendapat Banyak Pujian

Fantastic Beast 2
Para pemeran Fantastic Beast: The Crimes of Grindelwald berpose di karpet merah pada pemutaran perdana di London, Inggris. (dok. Instagram @fantasticbeastmovie/Dinny Mutiah)

Kemampuan akting Mads Mikkelsen mendapat pengakuan dari para kritikus lewat film Fantastic Beasts 3. Seperti diketahui, aktor asal Denmark ini menggantikan posisi Johnny Depp sebagai Grindelwald di film yang punya judul resmi Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore.

Mengisi posisi yang telah dibawakan aktor lain dalam dua film sebelumnya, jelas bukan perkara mudah. Apalagi Mads Mikkelsen digaet untuk bergabung dalam waralaba tersebut dalam waktu sangat mepet.

Dilansir dari Variety, Johnny Depp dipecat dari waralaba ini seminggu sebelum syuting, setelah kalah dalam kasus fitnah melawan The Sun pada tahun 2020 lalu. Kepada GQ, Mads mengingat kembali suasana kala ia ditawari peran ini.

"Tentu saja ini situasi yang mesti dipecahkan dalam semalam...Mereka panik sekali," kata intang Hannibal tersebut. Meski waktu persiapan untuk mendalami karakter Grindelwald sangat mepet, toh peran ini dieksekusi dengan sangat baik oleh aktor 56 tahun tersebut. Pujian kritikus berbondong-bondong datang kepadanya.

Variety menulis bahwa hampir semua kritikus memberikan pujian terhadap performa Mads. Kirsten Acuna dari Insider mengatakan bahwa Mads masuk secara alami dalam karakter Grindelwald, sehingga mudah untuk lupa bahwa Johnny Depp pernah memainkan karakter tersebut. Peter Bradshaw dari The Guardian menulis bahwa penampilkan Mads Mikkelsen terasa lebih subtil, tapi lebih keji dari Johnny Depp.

Infografis Ayo Jadikan 2022 Tahun Terakhir Indonesia dalam Masa Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Ayo Jadikan 2022 Tahun Terakhir Indonesia dalam Masa Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya