Liputan6.com, Jakarta - Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2022 gelombang pertama telah dilaksanakan pada hari ini, Selasa (17/5/2022). UTBK SBMPTN 2022 akan dilaksanakan sebanyak dua kali, yakni gelombang pertama dan kedua.
Pendaftaran UTBK 2022 sendiri sudah dibuka dari Rabu 23 Maret 2022 hingga Jumat 15 April 2022. Tes UTBK akan diadakan menjadi dua gelombang, yakni gelombang 1 pada tanggal 17-23 Mei 2022 dan gelombang 2 pada 28 Mei - 3 Juni 2022.
Advertisement
Baca Juga
Sebagaimana telah disampaikan pada awal sosialisasi, LTMPT menyebutkan akan ada penyesuaian jadwal pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2022 khusus untuk beberapa wilayah. Hal itu sehubungan dengan waktu ibadah. Berikut jadwal UTBK SBMPTN 2022 terbaru dikutip dari laman resmi LTMPT:
1. Jadwal UTBK SBMPTN 2022 kelompok ujian campuran tidak ada perubahan.
2. Jadwal UTBK SBMTPN 2022 kelompok usian saintek atau soshum pada hari Senin sampai dengan Kamis serta Sabtu dan Minggu, baik sesi pagi maupun siang tidak ada perubahan, kecuali untuk daerah yang termasuk Waktu Indonesia Bagian Barat (WIB). Khusus untuk daerah-daerah yang termasuk WIB, yang semula dimulai pukul 12.30 sampai 16.15 dimundurkan menjadi mulai pukul 13.00 WIB sampai pukul 16.45 WIB.
3. Jadwal UTBK SBMPTN 2022 Kelompok Ujian Saintek atau Soshum khusus pada hari Jumat pada sesi siang, untuk daerah-daerah yang termasuk WIB ada perubahan menjadi sebagai berikut:
a. Untuk daerah-daerah di Jawa yang semula dimulai pukul 12.30 sampai pukul 16.15 WIB diundur menjadi mulai dari pukul 13.15 WIB sampai pukul 17.00 WIB.Â
b. Untuk daerah-daerah di luar Jawa yang semula dimulai pukul 12.30 sampai pukul 16.15 WIB diundur menjadi dimulai dari pukul 13.45 sampai pukul 17.30 WIB.
Sementara itu, berikut jadwal UTBK SBMPTN 2022 terbaru selengkapnya:
- Registrasi akun LTMPT pada 14 Februari - 17 Maret 2022.
- Pendaftaran dibuka pada 23 Maret diakhiri pada 15 April 2022.
- UTBK Gelombang 1 dilaksanakan pada 17 sampai 23 Mei 2022.
- UTBK Gelombang 2 dilaksanakan pada 28 Mei sampai 3 Juni 2022.
- Pengumuman hasil seleksi masuk dilaksanakan pada 23 Juni 2022.
- Masa unduh sertifikat UTBK dilaksanakan pada 25 Juni sampai 31 Juli 2022.
Tata Tertib Serta Dokumen yang Dibawa
Selain jadwal, tentu ada pula hal lain yang perlu diperhatikan ketika mengikuti UTBK 2022 salah satunya ialah dokumen yang harus dibawa dan tata tertib ujian. Dikutip dari laman resmi LTMPT, berikut dokumen yang harus dibawa serta tata tertib UTBK SBMPTN 2022 adalah sebagai berikut:
- Kartu Tanda Peserta UTBK SBMPTN 2022;
- Bagi angkatan 2022, Surat Keterangan Lulus (SKL) kelas 12 asli yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah serta berisi: nama siswa, NISN Siswa, NPSN Sekolah, dilengkapi dengan pasfoto berwarna terbaru dan dibubuhi cap sekolah atau Surat Keterangan Lulus (SKL) dengan atau tanpa pasfoto atau ijazah/legalisir ijazah;
- Bagi lulusan 2020 dan 2021, membawa SKL Ijazah atau Legalisir Ijazah
- Identitas diri seperti KTP, SIM atau Kartu Pelajar
- Peserta mengenakan masker di lokasi ujian dan menjaga jarak fisik
- Peserta mengenakan baju bebas sopan dan bersepatu
Advertisement