5 Kegiatan Menyenangkan yang Bisa Dilakukan saat Hujan

Sepertinya kita semua bisa setuju bahwa hujan dapat menghentikan kita dari melakukan beberapa hal yang ingin kita lakukan. Nah, 5 aktivitas ini bisa dilakukan saat hari hujan.

oleh Azizah Savira diperbarui 27 Okt 2022, 08:45 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2022, 08:45 WIB
Ilustrasi hujan
Ilustrasi hujan. (Photo by Viktorya Sergeeva 💙💛🫂: https://www.pexels.com/photo/woman-enjoying-the-rain-outside-a-grass-field-8676395/)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dalam film, setiap liburan sekolah atau libur akhir pekan akan dipenuhi dengan langit biru dan hari yang cerah, tapi sayangnya tidak selalu demikian pada kehidupan nyata.

Dengan cuaca yang cerah, banyak kegiatan yang bisa dilakukan seperti berenang, berjemur di pantai, atau jalan-jalan menikmati suasana di kota tujuan.

Namun saat ini menjelang akhir tahun, datangnya musim hujan tidak bisa terelakkan. Musim hujan membawa dampak positif dan negatif, bagi sebagian orang yang menyukai musim hujan maka akan memberikan dampak positif bagi mereka. Begitu pun sebaliknya, jika seseorang tidak menyukai musim hujan, hadirnya hujan akan memberikan dampak negatif

Sepertinya kita semua bisa setuju bahwa hujan dapat menghentikan kita dari melakukan beberapa hal yang ingin kita lakukan. Tapi, bukan berarti tidak ada aktivitas seru di hari hujan, baik untuk anak-anak maupun orang dewasa.

Dilansir momentswith.com, Kamis (27/10/2022), ada beberapa kegiatan menyenangkan yang dapat kalian lakukan selama musim hujan:

1. Memasak Hidangan Spesial bersama orang tersayang

Memasak bisa menjadi salah satu aktivitas yang dapat kamu lakukan saat hujan turun. Kamu bisa memasak bersama seseorang yang kamu sayangi agar terasa lebih menyenangkan. Terlebih lagi jika kamu pecinta pai, ada seni untuk membuat pai buatan sendiri yang terbaik.

Membuat kulit pai yang sempurna dengan sentuhan cinta. Dan isi buah-buahannya bervasiasi bisa apel, lemon, atau persik, pilih buah apapun yang kamu sukai.

Kamu dapat meminta bantuan atau bahkan mengajari masak orang yang ada bersamamu di dapur agar terasa lebih menyenangkan.

Dapat memanjakan diri

Shangri-La Spa
Kolaborasi pertama antara Shangri-La Jakarta dan Sulwhasoo dalam menghadirkan Kabin Perawatan Wajah Sulwhasoo yang menenangkan ke dunia perhotelan. (Dok/Shangri-La)... Selengkapnya

2. Menghabiskan waktu di kolam renang dalam ruangan, sumber air panas, atau spa air 

Jika kamu tidak menyukai olahraga air beroktan tinggi, tetapi kamu masih ingin berenang di suatu tempat yang menyenangkan, kamu dapat pergi ke kolam renang dalam ruangan, sumber air panas, atau fasilitas spa.

Kamu dapat menemukannya di hotel atau spa di kota yang menawarkan sauna, pemandian gaya Jepang, atau kolam renang. Setelah itu kamu mungkin juga bisa menikmati pemijitan badan dengan jasa yang disediakan.

3. Nonton film secara maraton

Jika memang tak memungkinkan berlibur keluar rumah, kamu juga bisa membangun suasana liburan di dalam rumah saja. Kamu bisa nonton film secara maraton di rumah, ditemani dengan semangkuk popcorn dan minuman hangat.

Pilih dulu beberapa film bersama anggota keluarga dan tentukan waktu untuk menontonnya. Biar lebih seru, sediakan juga menu-menu makanan dan minuman lainnya agar menonton film jadi lebih menyenangkan.

4. Mainkan Sebuah Permainan

Saat sedang hujan di luar, kamu mungkin merasa bosan karena tidak dapat bermain keluar. Namun ada beberapa permainan yang bisa kamu lakukan di dalam rumah bersama teman dan keluarga.

Permainan tersebut yaitu permainan uno, ada dua jenis permainan uno yaitu uno stako dan uno kartu. Kamu dapat memainkan kedua permainan tersebut di dalam rumah.

Selain uno kamu juga dapat memainkan permainan lain seperti, catur, monopoli, ludo dan lainnya.

Rekomendasi Tempat

Ilustrasi Meditasi
Pentingnya Persiapkan Mental Sebelum Mulai Berolahraga, Apa Saja Kiatnya? (dok. Cliff Booth via Pexels/ Brigitta Bellion)... Selengkapnya

5. Berolahraga

Hanya karena kamu terjebak hujan di dalam rumah, tidak berarti kamu tidak melakukan apa-apa. Bahkan jika satu hari hujan bergulir ke hari berikutnya, kamu pasti sangat ingin bergerak dan menghabiskan beberapa energi.

Kamu dapat melakukan olahrga dalam ruangan agar badanmu tidak pegal-pegal saat tidak melakukan kegiatan. Tidak perlu terlalu cape, kamu dapat melakukan olahraga olahraga kecil agar ototmu bergerak.

Jika saat hujan kamu tetap ingin melakukan kegiatan di luar rumah, dilansir Antara.news mungkin kamu bisa mengunjungi beberapa tempat ini:

1. Mengunjungi Aquarium

Sea World Ancol

Melihat aneka hewan yang hidup di air dapat menjadi salah satu pengalaman menarik untuk liburan kamu. Karena tempat ini dalam ruangan jadi kamu dapat mengunjunginnya saat musim hujan sekali pun.

Sea World Ancol adalah sebuah oceanarium yang terdapat dalam kompleks Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta.

Di sini, kamu bisa mengenal berbagai macam biota laut dari tiga zona perairan, yaitu; zona perairan tawar, zona perairan pesisir atau zona laut dangkal, dan zona perairan laut dalam.

Jakarta Aquarium

Meski memiliki kemiripan dengan Sea World Ancol, Jakarta Aquarium hadir dengan menawarkan keunikan sebagai akuarium dalam mall pertama di Indonesia atau tepatnya di Neo Soho Central Park, Jakarta Barat.

Terdapat wahana Sea Explorer yang dapat membuat kamu seolah-olah sedang berada di dalam kapal di dasar laut. Selain itu, terdapat banyak atraksi menarik lainnya yang dapat membuat kamu terkesan.

Rekomendasi Tempat

Museum Nasional Indonesia
Museum Nasional Indonesia (Dok: Museum Nasional Indonesia @https://www.instagram.com/p/ChOhUPUDvF6/ Liputan6.com dyahpamela)... Selengkapnya

2. Mengunjungi museum

Museum Bank Indonesia

Selain untuk hiburan, berkunjung ke museum bersejarah dapat menambah ilmu pengetahuan. Salah satu museum yang memiliki banyak sejarah, yaitu Museum Bank Indonesia yang berlokasi di Jakarta Barat.

Galeri Nasional Indonesia

Berada di galeri seni dapat memberikan kamu ketenangan serta mengaktifkan sisi kreativitas dalam otak. Salah satu galeri seni yang memiliki desain bangunan ala Belanda dengan nuansa klasik, yaitu Galeri Nasional Indonesia yang berlokasi di Jakarta Pusat.

Di sini juga terdapat banyak karya seni yang unik dan autentik. Menghabiskan waktu di galeri seni tak kalah asyik dan menyenangkan. Kamu dapat memanjakan mata dengan karya-karya hebat.

3. Tempat hiburan

Trans Studio Cibubur

Trans Studio Cibubur memiliki berbagai wahana seru yang siap menamani liburan kamu. Taman bermain satu ini berada di ruangan indoor yang membuat kamu aman dari guyuran hujan.

Walaupun berada di dalam ruangan, wahana-wahana yang ada di dalamnya sangat asyik dan seru. Bagi yang suka permainan menantang adrenalin, kamu wajib berkunjung ke sini.

Infografis 5 Tips Liburan Aman Saat Pandemi. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 5 Tips Liburan Aman Saat Pandemi. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya