Top 3: Gerhana Bulan Total Akan Memengaruhi Zodiak Ini

Artikel tentang Taurus hingga Aquarius, gerhana Bulan total akan sangat memengaruhi empat zodiak menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 09 Nov 2022, 11:03 WIB
Diterbitkan 09 Nov 2022, 11:03 WIB
Gerhana Bulan Total 26 Mei Terlihat Hampir di Seluruh Wilayah Indonesia, Cek Jadwalnya
Gerhana Bulan Total ini dapat disaksikan hampir di seluruh wilayah Indonesia dari arah Timur hingga Tenggara. (Foto: Unsplash.com/KT).

Liputan6.com, Jakarta Salah satu fenomena menakjubkan gerhana Bulan total akan terjadi pada Selasa, 8 November 2022. Menurut pernyataan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), fenomena ini bisa diamati dari Indonesia.

Dari pantauan BMKG, durasi totalitas gerhana bulan total 8 November 2022 ini akan berlangsung selama satu jam 25 menit 44 detik.

Gerhana Bulan merupakan peristiwa terhalanginya cahaya Matahari oleh Bumi sehingga tidak semuanya sampai ke Bulan. Peristiwa yang merupakan salah satu akibat dinamisnya pergerakan posisi Matahari, Bumi, dan Bulan ini hanya terjadi pada saat fase purnama dan dapat diprediksi sebelumnya.

Gerhana Bulan total terjadi saat posisi Bulan-Matahari-Bumi sejajar. Hal ini membuat Bulan masuk ke umbra Bumi. Akibatnya, saat puncak gerhana terjadi, Bulan akan terlihat berwarna merah.

Bulan November masih menjadi musimnya Scorpio. Tanda zodiak tetap ini semuanya tentang tentang menolak perubahan, terutama ketika itu di luar kendali seseorang.

Artikel tentang Taurus hingga Aquarius, gerhana Bulan total akan sangat memengaruhi empat zodiak menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang bakal ada gerhana Bulan total, ini pengaruhnya terhadap masing-masing zodiak, bagian II.

Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang tujuh fakta menarik gerhana Bulan total 8 November 2022.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Taurus hingga Aquarius, Gerhana Bulan Total Akan Sangat Memengaruhi 4 Zodiak Ini

Gerhana Bulan Total
Gerhana Bulan Total terjadi ketika seluruh bayangan umbra bumi jatuh menutupi bulan, sehingga matahari, bumi dan bulan berada tepat sejajar.

 

Melansir dari Elite Daily, Selasa (8/11/2022), keempat lambang zodiak tanda tetap (fixed signs) akan terpengaruh oleh adanya gerhana bulan. Berikut ini pengaruh gerhana bulan terhadap empat zodiak fixed signs:

1. Taurus (20 April---19 Mei)

Pada 8 November, gerhana bulan akan menerangi rumah pertama dirimu, membawa keinginan untuk memprioritaskan kenyamanan, keamanan, dan kesenangan dalam hidup, berpusat pada kemandirian, dan otoritas pribadimu.

Tantangan-tantangan yang mungkin muncul akan berasal dari kebutuhan akan pergolakan ketika menyangkut rasa dirimu --- sesuatu yang biasanya cenderung kamu tolak. Anggaplah gerhana ini sebagai periode kelahiran kembali bagi kamu, meskipun perubahan mungkin tidak terjadi dalam semalam.

Kamu harus merangkul perubahan dengan cara yang belum pernah kamu lakukan sebelumnya, dan memusatkan diri pada setiap rintangan yang menghalangimu.

Kamu dipanggil untuk bersandar pada stabilitas yang hanya bisa kamu berikan kepada diri sendiri. Kamu akan mendapatkan keuntungan pada waktunya.

Selengkapnya...

2. Bakal Ada Gerhana Bulan Total, Ini Pengaruhnya Terhadap Masing-Masing Zodiak, Bagian II

3 Fakta Menarik Gerhana Bulan Total Super Blood Moon 16 Mei 2022, Bertepatan Hari Raya Waisak
Gerhana Bulan Total atau Super Blood Moon berlangsung hari ini, 16 Mei 2022. Bisa disaksikan di Indonesia? (YouTube/NASA).

Gerhana bulan total akan terjadi dan dapat diamati dari beberapa wilayah di Indonesia pada tanggal 8 November 2022. Peneliti Pusat Riset Antariksa, Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa, Andi Pangerang menjelaskan durasi gerhana bulan total akan berlangsung selama 1 jam 24 menit 58 detik.

“Gerhana bulan total kali ini terjadi pada 8 November 2022 dengan durasi total selama 1 jam 24 menit 58 detik dan durasi umbral selama 3 jam 39 menit 50 detik,” kata Andi Pangerang.

Dalam astrologi, gerhana adalah katalis untuk perubahan. Perubahan ini terjadi baik pada tingkat individu maupun kolektif, itulah sebabnya fenomena langit ini bisa begitu menakutkan.

Bagaimanapun, gerhana dapat mengantarkan perubahan pada hidup secara mendadak dan ada kalanya sulit untuk Anda sukai. Pengaruh spiritual gerhana seringkali cukup mengganggu, tetapi alih-alih takut akan sesuatu yang liar dan tidak dikenal, ada baiknya untuk melihat guncangan ini sebagai intervensi ilahi.

Meski demikian, gerhana ini justru yang mendorong kita menuju takdir kita, karena ini adalah bagian dari sesuatu yang lebih besar dalam rencana ilahi.

Inilah yang dapat Anda ketahui perihal pengaruh gerhana bulan total terhadap zodiak Anda. Melansir dari Stylecaster, ini dia.

7. Libra

Terlepas dari ketidaknyamanan yang berasal dari perubahan tak terduga ini, penting untuk diingat bahwa gerhana bulan total ini akan membimbing Anda menuju fondasi pertukaran yang baru, baik secara pribadi maupun profesional. Begitu pula bagi Anda yang selama ini merasa minder dan/atau terpaku pada beban keuangan; peluang menarik untuk aliran pendapatan baru dapat hadir.

Akan tetapi itu mungkin mengharuskan Anda untuk mengurangi kesenangan, serta akan ada ketakutan akan komitmen dalam prosesnya. Apa yang Anda hargai dengan sepenuh hati dalam kemitraan tidak bisa lagi ditolak.

Selengkapnya...

3. 7 Fakta Menarik Gerhana Bulan Total 8 November 2022

Gerhana Bulan Total di Houston pada 15 Mei 2022
Gerhana Bulan Total di Houston pada 15 Mei 2022. (cr: Rukshar Mahmood)

Fenomena Gerhana Bulan Total akan terjadi pada hari ini Selasa (8/11/2022) malam. Fenomena gerhana kali ini disebut akan menjadi yang terakhir kali untuk 2022 sampai 3 tahun ke depan. 

Mengutip informasi dari situs Lapan, Gerhana Bulan Total merupakan fenomena astronomis ketika seluruh permukaan Bulan memasuki bayangan inti (umbra) Bumi. Hal ini disebabkan konfigurasi Bulan, Bumi, dan Matahari yang membentuk garis lurus.

Biasanya, Gerhana Bulan Total terjadi ketika fase Bulan Purnama. Namun, tidak semua fase Bulan Purnama dapat mengalami Gerhana Bulan.

Alasannya, orbit Bulan yang miring 5,1 derajat terhadap ekliptika, serta waktu yang ditempuh Bulan kembali ke simpul yang sama lebih pendek 2,2 hari dibandingkan dengan waktu yang ditempuh Bulan agar berkonfigurasi dengan Bumi dan Matahari dalam satu garis lurus.

Dikutip dari NASA, Gerhana Bulan Total juga disebut Bulan Darah karena bulan akan tampak merah. Nah, kalian sudah tahu kan tentang gerhana bulan yang akan terjadi pada hari ini?

Gerhana ini juga memiliki fakta-fakta yang menarik, simak berikut 7 fakta menarik tentang Gerhana Bulan Total, dikutip dari laman Lapan dan berbagai sumber lainnya:

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya